Relawan PERTIWI Tangsel Kawal Suara Jokowi

Kawal Suara dari PPK hingga Pleno di KPUD. Data Rekap Sementara di tiga kecamatan Tangsel Jokowi Menang Tipis Atas Prabowo

EDITOR.ID, Tangerang Selatan,– Relawan pendukung paslon Jokowi-Ma’ruf Amin, Pertiwi, Tangerang Selatan, turut mengawal rekapitulasi penghitungan suara di setiap Panitia Pemungutan Kecamatan (PPK) di wilayah Tangerang Selatan. Ada enam tempat penghitungan suara di PPK Tangsel.

Diantaranya, kecamatan Pamulang, kecamatan Pondok Aren, kecamatan Setu Serpong, Kecamatan Ciputat, Kecamatan Ciputat Timur dan Kecamatan Serpong Utara.

Pertiwi memberikan dukungan kepada saksi-saksi yang ikut rapat pleno di PPK dengan bantuan logistik makan siang dan snack selama 10 hari.

“Agar stamina mereka tidak drop karena berhari-hari menjaga penghitungan suara di rapat pleno itu melelahkan,” ujar Ketua Pertiwi Tangerang Selatan, Sari Sutardjo di Pamulang, Tangerang Selatan, (30/4/2019)

Pertiwi mensupport para saksi yang bertugas di PPK untuk menambah semangat para saksi yang sedang bertugas melakukan pleno penghitungan suara di PPK.

Pleno penghitungan suara di PPK seluruh wilayah Tangerang Selatan akhirnya berakhir pada hari Minggu (5/5/2019).

Dari hasil pleno rekapitulasi PPK di setiap kecamatan, agenda selanjutnya data rekap hasil penghitungan suara di PPK kembali di sinkronisasi di rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara Pemilu 2019 yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang Selatan.

KPU menjadwalkan penyelesaian rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara Pemilu 2019 hari ini, Selasa 7 Mei 2019.

Dari tujuh kecematan, baru tiga yang sudah diselesaikan per Senin malam dan menyatakan Jokowi unggul tipis dari Prabowo sebagai capres terpilih.

“Kita mulai memang dari Minggu 5 Mei 2019 kemarin hingga tanggal 7 Mei 2019 besok,” kata Ketua KPU Tangerang Selatan Bambang Dwitoro saat ditemui di Hotel Marilyn, Serpong Utara, tempat pelaksanaan Rapat Pleno, Senin (6/5/2019)

Menurut Bambang, pembacaan rekap yang sudah diselesaikan yaitu Kecamatan Setu, Serpong Utara dan Serpong. Berikutnya yang harus diselesaikan adalah Ciputat, Ciputat Timur, Pondok Aren dan Pamulang.

Bambang mengatakan telah menambah jumlah panel di tingkat kecamatan dari empat menjadi tujuh agar rekapitulasi lebih cepat. Banyaknya TPS di wilayah Tangsel dianggap penyebab keterlambatan panitia tingkat kecamatan untuk menyetorkan hasil perhitungan ke KPU.

Sementara untuk perolehan suara pilpres 2019 di tiga kecamatan yang sudah selesai rekpitulasi perolehan suara di pilpres menempatkan pasangan Jokowi-Ma’ruf unggul dari Prabowo-Sandi sekalipun tipis. Dari tiga kecamatan itu, pasangan 01 dapat 114.049 suara, dan pasangan 02 raup 100.919 suara.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: