PDIP Diramal Menang di Pileg 2019

EDITOR.ID, Jakarta,- Adu strategi dan menarik dukungan publik yang sudah dilakukan sejak masa kampanye dimulai lima bulan silam mulai memperlihatkan peta konfigurasi kekuatan politik. Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) diramalkan konon akan memenangkan Pemilihan Legislatif 2019.

Berdasarkan hasil Survei Lingkaran Survei Indonesia (LSI) memprediksi PDI Perjuangan akan menjadi juara pada Pemilu Legislatif 2019.

Peneliti LSI Ardian Sopa mengatakan, hal ini terlihat dari lima kali survei LSI yang dilakukan sepanjang bulan Agustus-Desember 2018.

Dari lima kali survei LSI, PDI-P menempati urutan teratas dengan elektabilitas stabil di atas 24 persen. Pada Agustus 2018, elektabilitas PDI-P 24,8 persen. Angka itu naik pada September sebesar 25,6 persen dan Oktober 28,5 persen.

Pada November 2018, elektabilitas partai berlambang banteng moncong putih itu turun ke angka 25,4 persen.

Namun, pada Desember, angkanya kembali naik menjadi 27,7 persen.

“Dengan hasil lima kali survei ini, kami bisa mengatakan bahwa PDI-P potensial juara pileg 2019 yang akan datang,” kata Ardian saat merilis hasil survei LSI, di Kantor LSI, Jakarta, Selasa (8/1/2019).

Ardian mengatakan, prediksi PDI-P akan memenangi Pemilu 2019 juga bisa dilihat dari elektabilitas pesaingnya. Sejauh ini, berdasarkan survei LSI, partai yang berada di posisi kedua adalah Partai Gerindra.

Namun, suara partai yang dipimpin Prabowo Subianto itu masih selisih jauh di bawah PDI-P.

Dari lima kali survei LSI, Gerindra mendapat 13,1 persen (Agustus), 11,5 persen (September), 11,3 persen (Oktober), 14,2 persen (November), dan 12,9 persen (Desember). “Sekarang selisih dengan Gerindra 14 persen.

Dan selisih ini stabil. Berdasarkan hal ini, kami bisa melihat PDI-P potensial menjadi juara pileg,” kata Ardian.

Ardian memprediksi, faktor Jokowi sebagai kader PDI-P menjadi salah satu yang menyebabkan tingginya elektabilitas partai tersebut.

Namun, ada sejumlah faktor lain yang patut dipertimbangkan seperti pergerakan para kader PDI-P sendiri.

Survei LSI ini dilakukan dengan metode multistage random sampling. Jumlah responden sebanyak 1.200 orang. Survei dilakukan dengan wawancara tatap muka menggunakan kuesioner. Sementara, margin of error survei plus minus 2,9 persen. (tim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: