Timnas Indonesia Kalah Tipis 1-2 dari Slovakia, Rafael Tampil Memukau

Bermain taktis dan agresif, namun sayangnya Garuda muda harus kecolongan gol di babak kedua dan menelan kekalahan dari Slovakia pada laga festival Costa Calida Region de Murcia Football Week 2022 di lapangan Pinatar Arena Football Center, Murcia, Spanyol, Sabtu (19/11/2022)

Slovakia berbalik unggul setelah Damian Kachut merangsek ke kotak penalti. Bola dari Kachut bisa diblok Cahya. Namun sulit dihindari, bola terpantul dari kaki kiper Cahya Supriadi ke kaki Hubner dan masuk ke gawang Indonesia. Gol bunuh diri ini mengubah skor menjadi 1-2 untuk Slovakia.

Bola sempat ditepis Supriadi dengan kakinya. Namun, pantulan bola mengenai Justin Hubner yang justru masuk ke gawang.

Pada insiden tersebut, terlihat kaki Supriadi terinjak oleh Kachut setelah melepaskan tembakan.
Cahya Supriadi merintis kesakitan dan harus ditandu keluar lapangan oleh medis. Cahya harus diganti karena mengalami kesakitan di area kaki. Aditya Arya tampil menjadi pemain pengganti.

Pada penghujung babak kedua, Justin Hubner menerima kartu merah dari wasit. Justin melakukan pelanggaran dengan menarik Adam Griger, insiden itu juga menimbulkan menimbulkan keributan.

Pada menit akhir waktu normal, Hubner mendapat kartu merah dari wasit lantaran melakukan pelanggaran terhadap Griger dan sempat terlibat keributan.

Slovakia menghasilkan beberapa peluang di masa injury time, namun tidak ada gol tercipta. Skor 2-1 untuk kemenangan Slovakia bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.

Susunan pemain inti Timnas Indonesia U-20 vs Slovakia:

Timnas Indonesia (3-4-3):
Cahya Supriyadi (PG); Muhammad Ferarri, Justin Hubner, Kakang Rudianto; Dzaki Asraf, Ivar Jenner, Doni Tri Pamungkas, Marselino Ferdinan; Ronaldo Kwateh, Zico Soree, Rafael Struick

Slovakia U-20 (4-3-3)
Samuel Belanik (PG); Damian Kachut, David Ovsanka, Martin Oravec, Samuel Kopasek; Gabriel Halabrin, Samuel Urgela, Mario Sauer; Balint Csoka, Adam Griger, Viktor Sliacky. (tim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: