SMRC: Mayoritas Publik Percaya Ganjar Pranowo Suksessor Jokowi

Survei SMRC Soal Capres yang Dinilai Akan Melanjutkan Program Pembangunan Era Presiden Jokowi: Ganjar 44,5%, Prabowo 25%, Anies 18,8%

Ganjar Pranowo-Jokowi Foto Instagram @GanjarPranowo

Jakarta, EDITOR.ID,- Mayoritas publik meyakini sosok Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden (capres) yang sangat mungkin bisa melanjutkan program-program pemerintahan Jokowi. Hal ini terungkap dari hasil survei yang digelar Saiful Mujani Research Center (SMRC).

SMRC meminta pendapat mengenai sosok-sosok capres potensial yang akan menjadi suksesor kebijakan-kebijakan pemerintahan Jokowi dan yang tak akan melanjutkan. Bacapres yang juga Gubernur Jawa Tengah itu menduduki urutan pertama yang diyakini responden cocok dengan profil Jokowi untuk menjadi suksessor.

Di posisi kedua adalah Ketua Umum (Ketum) Partai Gerindra Prabowo Subianto, lalu disusul Anies Baswedan dan Ketum Golkar Airlangga Hartarto.

Survei SMRC ini digelar pada 30 April-7 Mei 2023. Survei ini melibatkan sebanyak 1.220 responden yang dipilih menggunakan multistage random sampling. Responden terpilih diwawancarai lewat tatap muka oleh pewawancara.

Response rate atau responden yang dapat diwawancarai secara valid sebesar 1.020 atau 84%. Margin of error survei dengan ukuran sampel tersebut diperkirakan sebesar ± 3,1% pada tingkat kepercayaan 95%.

Populasi survei ini adalah seluruh warga negara Indonesia yang punya hak pilih dalam pemilihan umum, yakni mereka yang sudah berusia 17 tahun atau lebih, atau sudah menikah ketika survei dilakukan. Responden terpilih diwawancarai lewat tatap muka oleh pewawancara yang telah dilatih.

Quality control terhadap hasil wawancara dilakukan secara random sebesar 20% dari total sampel oleh supervisor dengan kembali mendatangi responden terpilih (spot check).

Responden disodorkan pertanyaan: ‘Menurut Ibu/Bapak, siapakah di antara nama-nama calon presiden berikut yang paling bisa melanjutkan program yang telah dijalankan Pemerintahan Presiden Joko Widodo (misalnya melanjutkan program pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) baru di Kalimantan Timur, pembangunan infrastruktur seperti jalan tol, bendungan, bandara, pelabuhan, dan lain-lain?’.

“Sebanyak 44,5% publik menyebut Ganjar Pranowo sebagai bakal capres yang bisa melanjutkan program pemerintahan Jokowi. Yang menyebut Prabowo Subianto 25%, Anies Baswedan 18,8% dan Airlangga Hartarto 1%. Masih ada yang tidak punya pendapat sebesar 10,7%,” ujar Direktur Riset SMRC, Deni Irvani dalam kanal Youtube SMRC TV, Minggu (21/5/2023).

Kemudian responden ditanya hal sebaliknya. Siapakah sosok capres yang kemungkinan besar tidak akan melanjutkan program Jokowi? SMRC mencatat mayoritas publik menyebutkan Anies Baswedan merupakan bakal capres yang tidak akan melanjutkan program pemerintahan Jokowi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: