Inilah Link Live Streaming Persebaya Surabaya Vs RANS Nusantara FC

Sebelumnya, Bajul Ijo baru saja kalah dari PSM Makassar lewat skor telak 0-3, hari Sabtu 1(0/9). Tiga gol PSM dicetak oleh Ramadhan Sananta (16'), Yako Sayuri (45'), dan Yuran Fernandes (59').

Jakarta, EDITOR.ID,- Persebaya Surabaya Vs RANS Nusantara tersaji dalam lanjutan laga Liga 1 2022/2023. Simak informasi link live streaming-nya di akhir artikel ini. Laga kedua tim tersebut akan berlangsung di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Kamis (15/9/2022) sore WIB, dengan waktu kick-off pukul 16.00 WIB.

Persebaya akan melanjutkan kampanyenya musim ini di Liga 1 dengan menghadapi RANS Nusantara dalam laga pekan kesepuluh.

Sebelumnya, Bajul Ijo baru saja kalah dari PSM Makassar lewat skor telak 0-3, hari Sabtu 1(0/9). Tiga gol PSM dicetak oleh Ramadhan Sananta (16′), Yako Sayuri (45′), dan Yuran Fernandes (59′).

Mengacu ke performa Persebaya dari lima laga terakhirnya di Liga 1, mereka sedang tidak dalam penampilan terbaiknya. Sebab, mereka hanya bisa meraih dua kemenangan dan tiga kali kalah. Bahkan, mereka merasakan kekalahan dari dua laga terakhirnya secara berturut-turut.

Menjamu RANS Nusantara nanti, Persebaya Surabaya bertekad untuk menyudahi rentetan hasil buruk tersebut.

“Mudah-mudahan kami bisa mengakhiri episode negatif di pertandingan nanti karena kami sudah dua kali kalah. Pertandingan kandang ini akan kami maksimalkan untuk mendapatkan tiga poin,” kata Aji Santoso, Pelatih Persebaya Surabaya, yang dikutip dari situs resmi Liga 1, Kamis (15/9/2022).

Pemain bertahan mereka, Atla Ballah, juga mengatakan hal yang senada dengan sang pelatih. Ia bertekad untuk membawa timnya kembali ke jalur kemenangan setelah terpuruk dari dua laga terakhirnya.

“Pemain sudah siap untuk mendapatkan kemenangan. Kami sudah kalah dan kehilangan poin di dua pertandingan sebelumnya. Jadi pertandingan nanti harus dimanfaatkan untuk memutus tren negatif,” ungkap bek sayap Persebaya Surabaya tersebut.

Saat ini, Persebaya Surabaya masih tercecer di posisi ke-12 dalam klasemen sementara Liga 1 musim ini dengan 10 poin dari 9 kali berlaga. Menyusul hasil 3 menang, sekali imbang, dan lima kalah. Hanya terpaut tiga angka dari Persis Solo di posisi ke-15, satu tingkat dari zona merah.

Sementara itu, RANS Nusantara juga tidak lebih baik dari Persebaya Surabaya dengan menempati posisi ke-16 klasemen Liga 1. Di laga sebelumnya, mereka berbagi angka dengan Persik Kediri setelah bermain sama kuat dengan skor 1-1 hingga akhir laga, hari Sabtu (10/9).

Melihat dari lima laga terakhirnya, Makan Konate Cs hanya dapat meraih satu kemenangan, sekali imbang, dan tiga kali menelan pil pahit kekalahan.

Menghadapi Persebaya Surabaya, tim yang mempunyai julukan the Phoenix tersebut sedang berharap bisa tampil dengan maksimal. Tim yang dimiliki pesohor Raffi Ahmad itu bertekad untuk bisa keluar dari zona degradasi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: