Ini Pernyataan Sikap Seknas Jokowi Jatim Terkait Kasus Kekerasan Terhadap Almarhumah Novia Widyasari

Seknas Jokowi

EDITOR.ID, Surabaya,- Terkait dengan adanya kasus kekerasan terhadap almarhumah Novia Widyasari Rahayu Mahasiswi Fakultas Ilmu Budaya Universitas Brawijaya Malang Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Seknas Jokowi Provinsi Jawa Timur mengeluarkan pernyataan sikap.

Pernyataan Sikap yang dikeluarkan Dewan Pimpinan Wilayah Seknas Jokowi Jawa Timur terkait kasus kekerasan tersebut sebagai berikut:

Pernyataan Sikap DPW Seknas Jokowi Jawa Timur Terkait Kekerasan Terhadap Almarhumah Novia Widyasari Rahayu Mahasiswi Fakultas Ilmu Budaya Universitas Brawijaya Malang

1. Kami dari keluarga besar Dewan Pimpinan Wilayah Seknas Jokowi Provinsi Jawa Timur mengucapkan turut berduka? cita yang mendalam atas terjadinya peristiwa ini sehingga mengakibatkan meninggalnya almarhumah Novia Widyasari Rahayu Mahasiswi Fakultas Ilmu Budaya Universitas Brawijaya Malang.

2. Kami dari Dewan Pimpinan Wilayah Seknas Jokowi Provinsi Jawa Timur mendesak Kepolisian Republik Indonesia untuk menuntaskan kasus ini dengan cepat dan membuka fakta-fakta dan perkembangan penanganan kasus kekerasan terhadap perempuan ini dengan transparan kepada publik, sekaligus bisa memberikan rasa keadilan terhadap keluarga korban dan masyarakat, mengingat kasus ini juga melibatkan oknum anggota Kepolisian Republik Indonesia.

3. Kami dari Dewan Pimpinan Wilayah Seknas Jokowi Provinsi Jawa Timur terus mengajak kepada masyarakat untuk melakukan pengawasan terhadap penanganan kasus kekerasan terhadap perempuan ini dan membangun solidaritas nasional untuk memberikan perhatian terhadap kasus kekerasan terhadap almarhumah Novia Widyasari Rahayu ini yang sangat menciderai rasa kemanusiaan dan keadilan terhadap perempuan.

4. Dewan Pimpinan Wilayah Seknas Jokowi Provinsi Jawa Timur juga mencatat ada beberapa kasus pelecehan seksual di sekolah-sekolah dan perguruan tinggi di Indonesia, terkait hal tersebut kami meminta kepada kementerian pendidikan dan kebudayaan riset dan tekhnologi? (kemendikbudristek) untuk merekomendasikan kepada sekolah-sekolah dan perguruan tinggi untuk memberikan layanan perlindungan dan konseling kepada korban kekerasan seksual, termasuk pendampingan di luar sekolah dan kampus, hal ini untuk mencegah kasus-kasus pelecehan dan kekerasan seksual ini terulang lagi di lingkungan dunia pendidikan baik di sekolah maupun di lingkungan perguruan tinggi.

Sekian pernyataan sikap dari Kami terkait kasus meninggalnya almarhumah Novia Widyasari Rahayu Mahasiswi Fakultas Ilmu Budaya Universitas Brawijaya Malang.

Surabaya, 7 Desember 2021

Dewan Pimpinan Wilayah Seknas Jokowi Jawa Timur

Cahyo Wibisono
Wakil Ketua DPW Seknas Jokowi Jawa Timur

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: