Sandi Uno Dikabarkan Hijrah ke PPP, Ini Reaksi Prabowo

Dasco mengaku, belum menerima surat pengunduran diri Sandiaga kepada Prabowo atau Partai Gerindra, karena ia baru mendengar dari teman-teman di PPP. Namun, sesuai Undang-undang Partai Politik, apabila seorang kader beralih ke partai lain, maka keanggotaannya dari partai sebelumnya otomatis gugur.

Jakarta, EDITOR.ID,- Meski kabar akan hengkangnya Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Sandiaga Salahudin Uno ke PPP sudah dibantah, namun isu ini tetap menjadi perbincangan hangat di kalangan kader partai besutan Prabowo Subianto. Mengingat Sandiaga Uno adalah satu orang kepercayaan Prabowo dalam membangun partai.

Terbukti beberapa kali Sandiaga Uno diberikan “jalan” menuju posisi karir politik yang bagus. Pertama, Sandiaga Uno diusung sebagai calon Wakil Gubernur DKI Jakarta oleh partai Gerindra mendampingi Anies Baswedan. Dan keduanya sukses meraih kursi Gubernur dan Wakil Gubernur DKI.

Tak sampai disitu Sandiaga Uno juga mendapat kesempatan emas ketika dipercaya Prabowo Subianto mendampinginya sebagai calon Wakil Presiden di Pemilihan Presiden 2019.

Meski kalah di Pilpres 2019, Prabowo Subianto yang bergabung di kabinet pemerintahan Joko Widodo kembali memberikan kepercayaan kepada Sandiaga Uno untuk mewakili jatah Partai Gerindra di kabinet Jokowi dengan menduduki kursi sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Namun kini justru muncul isu jika Sandiaga Uno akan hijrah ke PPP. Kabar tersebut dapat dibaca dari sinyal makin harmonisnya hubungan Sandi dengan petinggi PPP.

Bahkan Sandi diketahui sering bertemu dan beraktivitas dengan sejumlah elit PPP dalam beberapa kesempatan. Konon kabarnya demi memuluskan Sandi untuk maju di Pemilihan Presiden 2024, baik sebagai capres atau cawapres.

Lantas bagaimana respon Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto atas kabar makin dekatnya Sandiaga Uno ke PPP?

Salah satu orang kepercayaan Prabowo yang juga Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad mengungkapkan reaksi Prabowo Subianto saat mendengar kabar hengkangnya Sandiaga Uno dan memilih PPP.

Dasco menyebut, Prabowo tidak berkomentar apapun kecuali hanya senyum mendengar Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) itu hendak hengkang dari partai berlambang garuda. Bahkan kemudian tidak ada pembahasan lebih lanjut.

“Kemarin saya ketemu Pak Prabowo. Pak Prabowo kebetulan diceritakan soal berita ini. Tidak ada komentar apa-apa saja kecuali senyum-senyum saja. Ya sudah, karena tidak ada pembahasan lebih lanjut ya sudah kita enggak bahas,” kata Dasco kepada wartawan, Kamis (29/12/2022).

Apakah itu isyarat bahwa Prabowo ikhlas Sandiaga keluar dari Gerindra, Dasco mengaku tak mengetahui arti senyum Menteri Pertahanan RI itu karena ia tidak bertanya.

“Saya nggak tahu arti senyum-senyumnya apa, saya kan nggak tanya,” ucap Dasco.

Gerindra Belum Terima Surat Pengunduran Diri Sandiaga Uno

Dasco mengaku, belum menerima surat pengunduran diri Sandiaga kepada Prabowo atau Partai Gerindra, karena ia baru mendengar dari teman-teman di PPP. Namun, sesuai Undang-undang Partai Politik, apabila seorang kader beralih ke partai lain, maka keanggotaannya dari partai sebelumnya otomatis gugur.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: