Pratama Arhan Sumbang Gol Tokyo Verdy Menang 5-0

Gol Arhan untuk Tokyo Verdy dalam laga uji coba ini pun diharapkan bisa membuka peluang bagi dirinya untuk mendapat menit bermain di J2 League.

Pratama Arhan Foto Instagram

Jakarta, EDITOR.ID,– Pratama Arhan sukses menunjukkan penampilan gemilang bersama klubnya Tokyo Verdy. Bintang Timnas Indonesia ini ikut menyumbang satu gol saat Tokyo Verdy berpesta gol 5-0 atas lawannya Ryutsu Keizai University dalam pertandingan uji coba, Senin (20/2/2023).

Pertandingan uji coba berlangsung di lapangan AGF, Tokyo, Senin (20/2/2023) siang waktu setempat. Pratama Arhan tampil cukup impresif dengan kecepatan larinya sebagai bek kiri maju ke depan ikut membantu penyerangan.

Mantan pemain PSIS Semarang yang bemain di posisi bek kiri itu sukses mencetak gol keempat untuk Tokyo Verdy pada menit ke-78.

Gol pembuka kemenangan Tokyo Verdy dalam pertandingan ini dicetak Yuji Kitajima pada menit ke-38.

Kemudian pemain asal Brasil Mario Engels sukses menyumbang dua gol pada menit ke-49 dan 59. Setelah itu giliran Pratama Arhan menjebol gawang Ryutsu Keizai University dengan gol cantiknya.

Gol penutup kemenangan Tokyo Verdy dicetak pemain depannya Kosuke Sagawa pada menit ke-79.

Gol Arhan untuk Tokyo Verdy dalam laga uji coba ini pun diharapkan bisa membuka peluang bagi dirinya untuk mendapat menit bermain di J2 League.

Pada laga pembuka Tokyo Verdy di J2 League 2023 melawan Zweigen Kanazawa pada Minggu (19/2/2023), Pratama Arhan sendiri tidak diturunkan dan tidak masuk dalam line up.

Namun bukan hanya Arhan, penyerang Tokyo Verdy Mario Engels juga tidak diturunkan dalam laga yang dimenangkan Tokyo Verdy 1-0 tersebut, meskipun masuk dalam daftar susunan pemain.

Selanjutnya Tokyo Verdy akan melakoni pertandingan kedua J2 League melawan Oita Trinita pada Minggu (26/2/2023) mendatang. (tim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: