Bu Risma Bikin Heboh Lagi Cuci Mobil Pelat Merah Tapi Kok Pajaknya Mati

Baru-baru ini viral sebuah video yang menampilkan Bu Risma sedang mencuci mobil dinas Kementrian Sosial (Kemensos). Lucunya mobil yang dicuci Bu Menteri justru jadi sorotan publik lantaran tertangkap basah pajaknya belum lunas alias pajaknya mati. Video inipun akhirnya jadi gaduh.

“Jangan-jangan mobilnya semua belum bayar pajak,” lanjut netizen lainnya.

Video tersebut sebenarnya memang sudah viral, meskipun belum ada netizen yang mengecek pajak kendaraan mobil dinas Kemensos tersebut ke Dinas Perpajakan DKI Jakarta.

Namun setelah salah seorang Netizen mengeceknya, setelah memperoleh informasi, dan langsung mengomentari lagi dengan disertakan bukti-bukti informasi dari Dinas Perpajakan DKI Jakarta, video tersebut semakin bertambah viral.

Video tersebut kemudian diunggah kembali oleh beberapa akun di sejumlah platform media sosial dengan keterangan bahwa mobil dinas Kemensos yang dicuci oleh Mensos bu Risma pajaknya mati, dengan demikian semakin bertambah viral saja aksi bu Risma beraksi cuci mobil dinas.

Menyaksikan video viral bu Risma di jagat media sosial dikritisi para netizen, Kabiro Humas Kemensos Romal Uli Jaya Sinaga langsung memberikan klarifikasi dengan mengatakan aksi bu Risma itu justru menunjukkan keteladanan bagi para pegawai di lingkungan Kemensos.

“Kegiatan Ibu Menteri mencuci mobil untuk menunjukkan teladan ke para pegawai untuk menjaga kebersihan mobil-mobil dinas yang digunakan untuk operasional kantor,” kata Romal Uli Jaya Sinaga saat dikonfirmasi, Selasa (28/2/2023).

“Hal-hal sederhana dan manusiawi Ibu Menteri membuat semua pegawai ikhlas bekerja dengan suasana lingkungan kantor yang bersih dan asri,” imbuhnya.

Sudah menjadi kebiasaan bu Risma semenjak pertengahan Januari 2023, setelah menjadi mantan Walikota Surabaya, bu Risma tiba di kantor sebelum jam 6 pagi, lalu dia berkeliling memeriksa kebersihan kantor.

“Biasanya Ibu (Risma) kan setengah 6 pagi sudah sampai di kantor, jadi sampai di kantor itu Ibu keliling, ngecek tanaman, nyiram tanaman gitu, ” tambah Romal Uli Jaya Sinaga.

Romal Uli Jaya Sinaga mengatakan, “Bahwa apa yang dilakukan oleh bu Risma, hal itu sudah menjadi sifat bu Risma yang kita pahami selalu mengerjakan hal-hal kecil di kantor,” jelasnya.

“Seperti misalnya menyiram tanaman dan melakukan aktivitas lainnya,” sambung Romal Uli Jaya Sinaga.

“Bu Risma bermaksud memberikan teladan dan contoh kepada seluruh pegawai agar tetap menjaga kebersihan,” lanjut Romal Uli Jaya Sinaga.

“Jadi itu kan ingin menunjukkan teladan kepada pegawainya, sehingga orang-orang yang dipercayakan memiliki mobil dinas itu bisa memperhatikan kebersihan mobilnya,” imbuh Romal Uli Jaya Sinaga.

“Sebenarnya itu kan bukan untuk publikasi umum, tapi kan ibu emang gitu orangnya, dia tulus, sepengennya ibu ‘itu kan hobi saya Pak Romal’ terang Romal Uli Jaya Sinaga menirukan ucapan bu Risma.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: