Beredar Foto Rizieq Dinterogasi Penyidik

EDITOR.ID, Jakarta,- Ditengah pemeriksaan tersangka Muhammad Rizieq Shihab dalam kasus penghasutan dan karantina kesehatan, tiba-tiba beredar luas foto suasana pemeriksaan Rizieq dihadapan penyidik Subdit Kamneg Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Jakarta, Sabtu (12/12). Foto tersebut sempat beredar di media sosial.

Terlihat dalam foto tersebut pimpinan Front Pembela Islam (FPI) ini sedang menjalani pemeriksaan. Dia diperiksa sebagai tersangka atas kejadian kerumunan di Petamburan, Jakarta Pusat, dan Tebet, Jakarta Selatan.

Dari foto yang beredar di kalangan wartawan, Rizieq Shihab diperiksa dengan menerapkan protokol kesehatan. Mengenakan masker dan duduknya tidak mepet ke meja penyidik.

Dia didampingi Sekretaris Umum FPI Munarman dan anggota tim kuasa hukumnya, Aziz Yanuar. Terlihat juga penyidik sedang mengambil keterangan Habib Rizieq dengan sebuah laptop di depannya.

Semua orang yang ada dalam foto itu mengenakan masker dan tetap menjaga jarak.

Aziz Yanuar, selaku kuasa hukum Habib Rizieq yang hadir di Polda Metro Jaya, mengakui pemeriksaan masih berlangsung. “Iya masih di dalam,” kata Aziz ketika dikonfirmasi.

Kuasa Hukum HRS, Aziz Yanuar, menyebutkan bahwa kliennya siap ditahan jika penyidik menetapkan penahanan setelah dilakukan pemeriksaan, Sabtu.

Sekretaris Umum FPI Munarman menerangkan, pada momen pemeriksaan ini Habib Rizieq sempat berpesan jangan sampai terjadi pengalihan isu. Adapun isu yang dimaksud adalah kematian enam anggota FPI.

“Habib Rizeq pesan, kasus yang diperiksa ini (kekarantinaan kesehatan) jangan sampai mengalihkan isu pembunuhan enam laskar FPI,” kata Munarman di Polda Metro Jaya, Sabtu (12/12).

Munarman menerangkan, untuk kasus penembakan enam laskar FPI, leading sector penanganan dilakukan oleh Komnas HAM.

“Leading sector di Komnas HAM dan kami minta Komnas HAM melakukan proses pendalaman dari yang dilakukan selama ini dari pemantauan ditingkatkan jadi penyelidikan,” ujar Munarman.

Sebelumnya, enam anggota laskar FPI meninggal tertembak pada Senin (7/12) dini hari. (tim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: