Walikota Kediri Minta Camat Baru Segera Buat Program Yang Berdampak Langsung ke Masyarakat

EDITOR.ID, Kediri, – Wali Kota Kediri Abdullah Abu Bakar meminta camat yang baru dilantik segera membuat program yang berdampak langsung kepada masyarakat terlebih di masa pandemi COVID-19.

Wali Kota Selasa mengungkapkan ke depan tantangan baru untuk kita agar segera berlari.

“Tetap kompak, tetap harus menciptakan ide kreatif. Karena saya lihat teman-teman banyak yang sudah menciptakan ide kreatif. Di samping itu, saya minta pimpinan harus bisa membaur dengan bawahannya. Kalau bisa sampai tingkat bawah yaitu masyarakat, bila bisa terjun langsung itu lebih bagus sehingga bisa mendengarkan apa ekspektasi masyarakat,” ujarnya di Kediri.

Ia menambahkan saat ini sudah bulan November dan banyak tugas yang harus diselesaikan.

“Segera buat strategi untuk pekerjaan yang baru dan bila di tempat lama masih ada tanggungan pekerjaan segera diselesaikan juga mengingat akan tutup buku,” kata Wali Kota.

Ia juga berharap para pejabat yang dilantik ini dapat bekerja sepenuh hati dan memberi manfaat kepada masyarakat. Pejabat yang baru dilantik juga segera mengatur strategi dengan program-program yang menarik dan berdampak langsung pada masyarakat untuk peningkatan ekonomi di Kota Kediri.

Sebanyak 132 pejabat diambil sumpah/ janji jabatan di Balai Kota Kediri. Namun, karena pandemi COVID-19, pelaksanaan hanya diikuti 20 pejabat yang hadir di Balai Kota Kediri, sedangkan 112 pejabat yang lainnya berada di kantornya masing-masing. Pelantikan dilakukan secara virtual.

Dari jumlah itu juga terdapat tiga camat yakni Camat Kota Arief Cholisudin, Camat Pesantren Widiantoro dan Camat Mojoroto Bambang Tri Lasmono. (Tim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: