Jokowi-Ganjar Shalat Jumat di Masjid Raya Sheikh Zayed Solo

Tiba di Masjid Zayed, Jokowi langsung melaksanakan salat tahiyatul masjid. Ia berada di saf paling depan. Dia berdiri menempati saf persis di belakang imam.

“Pak Presiden lebih kayaknya mau kangen sama cucu jadi mau jalan-jalan. Malah saya diminta ‘jalan saja’ gitu. ‘Mau kemana Pak Gub?’ Cek jalan Pak persiapan lebaran dan pariwisata. ‘Nah itu betul, pariwisatanya dicek’,” kata Ganjar.

Untuk awalan, Ganjar akan melakukan pengecekan tersebut di sekitar Solo.

Ganjar juga berencana meninjau sejumlah pasar dan pusat perbelanjaan yang sudah mulai ramai menjelang Hari Raya Idulfitri 1444 H.

“Jadi saya mau jalan ke arah barat sama ke arah timur sekitar Solo untuk ngecek jalan, pasar-pasar, mal-mal yang sudah mulai ramai, sama tempat pariwisata,” kata Ganjar.

Sebelumnya, Ganjar menyambut kedatangan Jokowi di Bandara Adi Soemarmo Boyolali, Jateng, Kamis (6/4/2023). Ganjar menyambut orang nomor satu di RI itu dengan mengenakan pakaian adat Samin.

Di Bandara Adi Soemarmo. Ganjar juga sempat mengobrol santai dengan Jokowi. Ganjar mengatakan, Jokowi sudah rindu sang cucu Jan Ethes Srinarendra di Solo.

“Rupanya Pak Presiden sudah kangen sama cucu sehingga sepertinya akan bersama cucu selama long weekend di Solo ini. Jadi tadi lebih pada acara yang lebih santai begitu,” katanya. (tim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: