Wow Ada Tiga Parpol Pendukung Pemerintah Merapat ke Prabowo, Siapa Dia?

Wakil Sekretaris Jenderal Partai Amanat Nasional (PAN) Fikri Yasin mengungkapkan bahwa PAN beserta tiga parpol pendukung pemerintahan Presiden Jokowi saat ini sedang memantapkan 'Koalisi Permanen' menuju Pilpres 2024. Artinya PAN tidak akan ke PDIP sebagaimana kunjungan Ketum PAN Zulhas ke Ketum PDIP Megawati.

Pertemuan Ketua Umum DPP PAN Zulkifli Hasan dengan Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto Sabtu, 8 April 2023 silam menjadi langkah awal penggagasan koalisi besar. Sumber Foto Antara

“Sampai saat ini beberapa kali putaran pertemuan ya memastikan koalisi ini terbentuk solid agar semua kader mantap dan yakin untuk memenangkan pertarungan,” ujarnya.

Terpisah, Wakil Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Viva Yoga Mauladi mengklaim koalisi parpol pendukung pemerintahan Jokowi hingga saat ini sangat solid meski berbeda parpol dengan segala aturannya.

Ia pun tak menampik bahwa ‘Koalisi Permanen’ ini tengah digodok dan anggotanya berisikan sejumlah parpol pendukung pemerintahan Jokowi era kini.

“Belum resmi membikin koalisi permanen untuk pilpres. Anggotanya ya partai koalisi pemerintah, minus NasDem,” ujar Viva.

Adapun istilah ‘Koalisi Permanen’ muncul dalam perbincangan yang terjadi antara sejumlah menteri yang mendampingi Presiden Jokowi ke Malaysia pada Kamis (8/6/2023) lalu.

Dalam sebuah video yang beredar di media sosial, tampak Menteri Pertahanan Prabowo Subianto duduk semeja dengan Menteri Investasi Bahlil Lahadalia, Mendagri Tito Karnavian, Mensesneg Pratikno, Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah, Mendag Zulkifli Hasan, dan Menko Polhukam Mahfud MD.

Dalam kesempatan itu, terdengar Bahlil melontarkan guyonan di meja itu. Ia menyebut Prabowo sengaja dipanggil ke Kuala Lumpur untuk membahas ‘Koalisi Permanen’. Prabowo selanjutnya menanggapi guyon Bahlil dengan serius. Ia berkata masih memegang prinsip sebagai tentara. (tim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: