Pelaku Pariwisata Se-Indonesia Kunjungi Kabupaten Situbondo

img 20210406 143210

EDITOR.ID, Situbondo, – Dunia pariwisata di Situbondo mulai menggeliat berkat gebrakan bupati Karna Suwandi. Pasalnya, pada Senin malam, (5/4/2021) para pendukung sektor pariwisata atau Aliansi pelestari wisata dari penjuru tapal kuda di Indonesia datang ke pendopo kabupaten.

Acara tersebut terkemas dalam sebuah tajuk; ?Selamat Datang Famtrip Tapal kuda 5 Kabupaten di Situbondo?

Bupati situbondo menyambut kunjungan rombongan famtrip (Family Trip) dari pelaku pariwisata se-Indonesia tersebut.

Dalam pidatonya Bupati menyampaikan agar para para rombongan yang terdiri dari buyer pariwisata tersebut bisa mengikutsertakan dan membawa pariwisata Situbondo ke kancah nasional bahkan internasional.

Peserta famtrip dari kalimantan Timur yang terdiri dari beberapa seller, travel agent dan beberapa organisasi pariwisata diwakili oleh Dian Rosita SE selaku Sekjen Badan Promosi Daerah Provinsi Kalimantan Timur.

“Saya yakin kedepan industri pariwisata Situbondo akan maju dan go internasional, mengingat potensi wisata yang ditawarkan oleh Pemkab Situbondo sangat bagus dan berkelas,” ujar Dian dalam sambutannya.

img 20210406 141001
Dian Rosita SE saat memberikan sambutan di depan Bupati dan para pelaku pariwisata

Dian Rosita yang juga Sekjen DPP Masata (Masyarakat Sadar Wisata) ini berharap Situbondo Famtrip ini bisa meningkatkan inovasi, kreatifitas, dan selalu menjalin sinergitas antara dinas pariwisata Situbondo dengan pelaku pariwisata, sehingga tujuan Kabupaten Situbondo sebagai pusat perekonomian dan pariwisata di jatim wilayah timur bisa tercapai.

Dalam acara di pendopo tersebut juga disaksikan bersama sekelumit putaran video destinasi wisata yang ada di Situbondo ini.

Para pendukung sektor pariwisata yang datang dari luar kabupaten Situbondo tersebut salah satu nya dari Lampung, Flores, dan juga Lombok, Bandung serta Jakarta.

Menurut Ketua Umum Pariwisata Indonesia, Eka Yuliana, SE kepada sejumlah awak media mengatakan bahwa pihaknya akan menjadikan Situbondo sebuah tempat pariwisata nomor 2 setelah Bali.

?Kita akan menciptakan paket wisata yang terdiri dari Situbondo-Banyuwangi-Bali agar masyarakat Situbondo bisa memperoleh penghasilan uang yang tidak hanya dari nelayan,? ucapnya. (Tim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: