Pasien Situbondo Positif Terjangkit Virus Corona

EDITOR.ID, – Situbondo – Munculnya perkembangan terbaru terkait status pasien asal kecamatan banyuputih situbondo yg divonis positif terjangkit corona (COVID-19) oleh laboratorium RS Koesnadi bondowoso, pasien tersebut terindikasi semenjak kepulangannya dari beribadah umroh beberapa waktu lalu.

Seperti yang diungkapkan Sekjen Seknas Jokowi Jawa Timur yaitu Erfan Hidayatullah, bahwa untuk mengantisipasi kasus seperti ini, sudah saatnya Pemerintah Kabupaten Situbondo sigap dan tanggap penanganannya agar penularan virus covid19 ini bisa di putus mata rantainya.

Secara teknis perlu diadakan penyemprotan zat desinfektan pada daerah daerah vital.

Dan yang terpenting adalah kesiapan pemerintah dalam penyediaan sarana medis yang memadai.

“Agar kedepan ketika ada pasien yang terindikasi hal serupa, bisa langsung tertangani dengan cepat, tanpa harus dirujuk ke RS di Kota lain yang lebih besar, ujar Erfan.

Saatnya Pemerintah Kabupaten mulai terbuka memberikan akses informasi kepada masyarakat lebih detail dan mudah di akses, agar masyarakat lebih waspada terhadap orang orang disekitarnya.

Semoga kedepan Situbondo lebih aman karena kerja cerdas dan keras antar semua elemen, terlebih kepedulian Pemerintah Daerah yg memiliki tanggung jawab penuh dalam menjaga warganya terbebas dari virus covid19. (AH/ID)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: