Mahasiswa Unesa Bikin Tas Motif Wayang

“Diawali dari seleksi PKM 5 bidang tingkat universitas. Kemudian judul yang Kami usulkan terpilih untuk didanai oleh Ditjendikti. Sekarang, Kami dalam proses pelaksanaan PKM 5 bidang yang dimulai pada 10 agustus 2020 hingga 30 september 2020. Sejauh ini, seluruh persyaratan administratif sesuai adendum PKM 5 Bidang dan pelaksanaan sudah siap”, ujar Hisbullah selaku Kepala Departemen Pemasaran Eco-Bag, Rabu (23/09/2020).

“Kami lebih dari siap untuk Monev eksternal oleh Ditjendikti pada 2 Oktober 2020.

Besar harapan Kami, usaha keras tim untuk mengharumkan nama Unesa melalui kompetisi bergengsi di kancah nasional yaitu PIMNAS 2020 dapat terwujud”, urainya.

“Langkah Kami tidak hanya sampai PIMNAS saja. Keberlanjutan bisnis ini akan terus berjalan kedepannya. Platform Marketplace seperti Shopee, Tokopedia, dan Bukalapak sudah siap untuk beroperasi kedepan. Youtube, instagram, website, dan aplikasi ecobag tidak hanya sebatas aksesoris belaka. Kami akan maksimalkan via daring mengingat pandemi covid-19 belum berakhir. Tidak hanya bisnis yang harus beradaptasi di tengah keterbatasan saat ini, pengenalan wayang sebagai budaya kita juga harus dimasifkan”, tambahnya.

Bagi konsumen yang ingin membeli cukup mudah, yaitu dengan mengunjungi intagram : http://@ecobag_sby dan melakukan pemesanan melalui kontak WA, marketplace atau aplikasi yang telah tersedia pada linktree akun instragramnya.

“Makes your travel be relaxing and stylish with Eco-Bag:, Save environment and get known Javanese Wayang through our product”. (Tim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: