Kotak Suara Keluarkan Asap Pilkades Pasir Nangka Tangerang 4 Surat Suara Hangus Terbakar

Tetiba satu  Kotak suara di TPS 7 terbakar, pada Minggu (24/9/2023). Insiden tersebut karuan saja membuat panik panitia maupun peserta pemilih yang ada. Belum bisa di ketahui sumber api yang menyebabkan satu kotak suara di TPS 7 bisa terbakar. Peristiwa itu terjadi di TPS 7 di Kampung Gudang dengan pemilih yang berasal dari warga RT 5 serta warga di Perumahan Sudirman dan Grand Pasirnangka.

Pasir Nangka, Tangerang, EDITOR.ID – Tetiba satu  Kotak suara di TPS 7 terbakar, insiden tersebut karuan saja membuat panik panitia maupun peserta pemilih yang ada. Belum bisa di ketahui sumber api yang menyebabkan satu kotak suara di TPS 7 bisa terbakar.

Peristiwa itu terjadi di TPS 7 di Kampung Gudang dengan pemilih yang berasal dari warga RT 5 serta warga di Perumahan Sudirman dan Grand Pasir Nangka.

Menurutnya, kepulan asap yang keluar dari dalam kotak suara itu terjadi saat proses pencoblosan empat calon kades di Desa Pasir Nangka itu masih berlangsung.

“Saat kejadian proses pencoblosan masih berlangsung. Akhirnya sempat distop sebentar karena ada kejadian itu (kepulan asap),” ujarnya.

Pantia pilkades yang berada di lokasi pun belum mengetahui dari mana asap itu berasal. Sebab, ia tidak menemukan adanya benda yang dapat menyulut api di dalam kotak suara, atau pun benda yang diduga berkaitan dengan hal-hal mistis

Menurut pantauan di lokasi — TPS 7 Pasir Nangka, Tigai, Tangerang — menurut para saksi — asap bermula dari salah satu kotak suara tiba-tiba mengeluarkan asap membuat situasi di TPS tersebut panik, seketika itu juga oleh tim panitia berusaha membuka paksa kotak yang mengeluarkan asap tersebut dengan cara menjebolnya hingga langsung dirusak tutupnya dan langsung mengevakuasi kotak suara yang terbakar tersebut, pada Minggu (24/9/2023).

Saat tutup kotak suaranya dibuka langsung asapnya mengepul membeludak, dan seisi kotak semua surat suaranya ditumpahkan, saat diperiksa tidak ada (puntung rokok atau) apa pun di dalamnya, saat diperiksa secara keseluruhan ada 4 surat suara yang terbakar.

Isi dalam kotak kotak tersebut harus diselamatkan karena merupakan surat suara. Saat kotak tersebut di cek, terhitung ada 4 surat suara yang hangus — baru saja terbakar.

Dugaan sementara ada oknum yang sengaja menaruh puntung rokok ke dalam kotak suara.

Setelah di periksa kotak tersebut ternyata tidak ada tanda api yang membakar surat suara tersebut — sebagai penyebab dari puntung rokok.

DPMPD Kabupaten Tangerang

Mengkonfirmasi ke Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) Kabupaten Tangerang Yayat Rohimat, ia membenarkan insiden kotak suara keluarkan asap mengakibatkan 4 surat suara di Pilkades Pasir Nangka hangus terbakar.

Menurutnya situasi sudah kondusif, “Iya tapi, sudah kondusif kembali,” ungkapnya. Dan 4 suara yang hangus terbakar dinyatakan tidak sah oleh panitia. Para calon kades pun sepakat.

“Semua para calon dengan jumlah 4 orang, sudah sepakat, bahwa empat surat suara itu menjadi suara tidak sah. Dan para calon tidak mempermasalahkan empat surat suara tersebut,” terangnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: