Jelang Pensiun Gubernur Ganjar Nyapres, Wagub Gus Yasin Daftar DPD Gimana Nasib Pemerintahan Jateng?

Daftar Ikut Pemilihan DPD RI Gus Yasin Bakal Mundur dari Jabatan Wakil Gubernur. Gubernur dan Wagub Akan Pensiun pada Agustus 2023.

Semarang, EDITOR.ID, – Wakil Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin Maemoen hari ini mendaftarkan diri maju sebagai calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI menjelang pensiun atau jabatannya sebagai Wagub yang akan berakhir masa jabatannya pada 5 September 2023. Bahkan putra dari ulama kharismatik almarhum Mbah Maemoen Zubair ini harus mengundurkan diri dari jabatan wagub karena maju sebagai calon anggota DPD dapil Jawa Tengah.

Majunya Gus Yasin sebagai calon anggota DPD membuat orang nomor satu dan nomor dua di Jateng bakal disibukan berkampanye. Pasalnya sebelumnya Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo juga telah diusung oleh partainya PDI Perjuangan sebagai Calon Presiden (Capres) 2024.

Gus Yasin, sapaan akrab Taj Yasin wajib mundur dari jabatannya sebagai Wakil Gubernur agar tak timbul konflik kepentingan antara jabatannya dengan kegiatannya berkampanye sebagai calon anggota DPD. Sementara Ganjar juga sibuk berkampanye untuk maju sebagai Capres. Otomatis pimpinan kepala daerah di Jawa Tengah bisa lowong dan kemungkinan akan diambil alih Pelaksana Tugas Penjabat.

Gus Yasin mengungkapkan pihaknya memang sudah mengajukan pengunduran diri dari jabatannya. Bahkan surat pengunduran diri sudah dilayangkan secara tertulis ke KPUD Jateng. Gus Yasin siap mundur jika persyaratan yang ditentukan oleh KPUD Jateng dalam pencalonan DPD RI Pusat untuk perwakilan di Jateng.

“Pengunduran diri secara resmi dengan tertulis sudah disampaikan oleh KPUD Jateng, tinggal bagaimana proses dan tahapan yang diberlakukan,” ungkap Gus Yasin ketika menjawab pertanyaan awak media saat mendaftar di KPUD Jateng, Kamis (1)5/2023).

Menurut Wagub Jateng, pihaknya mendaftar ini karena dukungan dari aspirasi masyarakat Jawa Tengah dari berbagai latar belakang dan agama.

“Saya maju ikut kontestasi dalam perebutan Dewan Perwakilan Daerah, karena dukungan dan aspirasi masyarakat Jateng,” ungkapnya.

Terkait pemilihan di negara kita dengan harapan bisa terfokus pada pemilihan pimpinan daerah dan DPR secara bersamaan.

“Saya mendaftarkan dan mewakili masyarakat untuk menguatkan terhadap lembaga dewan perwakilan daerah yang bisa mewakili masyarakat,” ungkapnya.

Selain itu, dalam.ikut kontestasi ini secara langsung bisa memberikan contoh yang baik kepada masyarakat. Sehingga datang ke KPUDJateng ini mewakili bagian dari semua unsur elemen masyarakat.

” Yang jelas.program terkait pondok pesantren sudah terlindungi oleh aturan dan semoga berjalan dengan baik,” paparnya.

Hari Yang BaikĀ 

Menjawab kenapa mendaftar hari Kamis Paing dan datang tanggal 11 Mei dan jam 11.00 siang. Hal ini ikuti perintah dari Mbah Maemoen.Zoeber karena mengandung.hari baik.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: