Sang Wonderkids Marselino Akan Adu Nasib dari Bawah untuk Tembus Klub Liga Utama Belgia Ini

Ia mengadu nasib mulai dari bawah. Media Belgia Gazet van Antwerpen (GVA), Kamis (26/1), mengungkapkan Marselino dikabarkan akan menjalani trial atau tes di klub Belgia, Jong KAA Gent. Marsel sudah berangkat ke Belgia pada 25 Januari lalu.

Jakarta, EDITOR.ID,- Setelah sempat terjadi simpang siur, klub Belgia labuhan gelandang muda Timnas Indonesia Marselino Ferdinan akhirnya terjawab. Wonderkid andalan Persebaya itu akan menjajal sengitnya persaingan Liga Eropa.

Ia mengadu nasib mulai dari bawah. Media Belgia Gazet van Antwerpen (GVA), Kamis (26/1), mengungkapkan Marselino dikabarkan akan menjalani trial atau tes di klub Belgia, Jong KAA Gent. Marsel sudah berangkat ke Belgia pada 25 Januari lalu.

Tak sia-sia saat menjalani tes, pemain berusia 18 tahun ini langsung mendapat sanjungan tinggi oleh salah satu media Belgia. Dia disebut sebagai talenta muda terbaik di Indonesia.

“Bakat dari Indonesia, yang dikaitkan dengan Beerschot menjalani tes di Jong KAA Gent,” tulis laporan media Belgia GVA, Jumat (27/1/2023).

“Gelandang serang ini dianggap sebagai talenta terbaik di negaranya dan masuk dalam daftar 60 pemain muda paling menjanjikan di dunia versi The Guardian,” demikian ditulis GVA.

“Dalam 34 pertandingan di level klub, dia mencetak tujuh gol dan sembilan assist. Ferdinan juga masuk ke timnas senior dan sekarang menjadi pencetak gol termuda di negaranya,” imbuhnya.

Andai sukses menjalani tes, Marselino akan bergabung dengan klub muda KAA Gent yang saat ini bermain di kasta ketiga Liga Belgia.

Meski cuma tampil di divisi bawah, klub seniornya, KAA Gent adalah tim besar di Belgia. Mereka bahkan salah satu tim legendaris yang saat ini mengoleksi enam trofi di kompetisi kasta teratas negara coklat tersebut.

Profil KAA Gent calon klub Marselino Ferdinan.

KAA Gent merupakan klub yang berkompetisi di top level atau divisi teratas Liga Belgia yang dikenal dengan titel Jupiler Pro League.

Klub ini pernah diperkuat bintang Manchester City Kevin De Bruyne pada musim 1999-2005.

Gent merupakan salah satu klub tua di Belgia karena telah berdiri sejak 1864 atau 159 tahun silam. Klub berjulukan The Buffalos itu kini ditangani pelatih Hein Vanhaezebrouck.

Prestasi Gent juga cukup baik. Kini KAA Gent menduduki peringkat keempat klasemen sementara Liga Belgia 2022/2023 dengan mengemas 38 poin dari 22 pertandingan yang dilakoni.

Gent pernah menjuarai Liga Belgia pada 2014/2015 dan tiga kali jadi runner up pada 1954/1955, 2009/2010, dan 2019/2020. Klub yang bermarkas di Ghelamco Arena, Ghent, ini juga pernah empat kali juara Piala Belgia dan sekali juara Piala Super Belgia.

Jika bisa bergabung dengan KAA Gent, maka Marselino akan memperkuat tim muda klub tersebut, Jong KAA Gent.

Namun tidak menutup kemungkinan Marselino punya kesempatan bermain di Liga Belgia yang akan menjadi pengalaman bagus untuk karier gelandang Persebaya Surabaya itu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: