Cilacap, Jawa Tengah, EDITOR.ID. Sekitar pukul 14.30 WIB terjadi perampokan di sebuah toko kelontong di Dusun Pondokwungu, Desa Kaliwungu, Kecamatan Kedungreja, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah pada Senin (27/3/2023).
Para perampok itu melakukan aksinya menggunakan senjata api hingga melukai pemilik toko.
Korban Nasirun pemilik toko kelontong
Diketahui sang pemilik toko bernama Nasirun (45) dengan alamat Pondok Wungu RT 05 RW 05, Desa Kaliwungu, Kecamatan Kedungreja, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah.
Para perampok berhasil membawa uang Nasirun sedikitnya Rp 104,5 juta. Dan Nasirun juga mengalami luka tembak di bagian kaki hingga harus dilarikan ke rumah sakit.
Penuturan Saksi bernama Gunawan tetangga korban
Pelaku perampokan berjumlah tiga orang dengan mengendarai dua buah sepeda motor.
Saksi mata Gunawan (39) mengatakan, perampok mengunakan masker dan membawa senjata mirip pistol, mereka masuk ke dalam toko/ warung milik korban, lalu terdengar jeritan dari dalam rumah korban yang sekaligus toko kelontong.
Saksi Gunawan (tetangga korban) berupaya membantu Nasirun saat peristiwa perampokan itu terjadi, namun Gunawan malah tertembak di bagian kaki, dalam video yang beredar ia berteriak kesakitan.
Terduga Pelaku ada tiga orang dan menggunakan sepeda motor sejenis Honda Grand dan Beat.
“Uang yang dibawa pelaku itu banyak, ada sekitar Rp 100 juta, satu handphone dan perangkat Cctv,” katanya.
Kedua korban terkena tembak dibawa ke rumah sakit.
Tetangganya Gunawan ikut tertembak oleh perampok karena berniat untuk menolong pemilik toko.
“Pihak keluarga, sampai sekarang juga masih trauma, belum mau dimintai keterangannya,” ujar Gunawan.
Setelah kejadian, ketiga terduga pelaku berhasil kabur melarikan diri dengan menggunakan sepeda motornya ke arah Utara.
Kasus perampokan bersenjata itu kini ditangani oleh Polres Cilacap.
Kasus ditangani Polres Cilacap dan Polda Jawa Tengah
Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes Pol M Iqbal Alqudusy mengatakan, “Saat ini Tim Resmob dan IT Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditresmum) Polda Jawa Trngah bersama dengan dan jajaran Satreskrim Polres Cilacap sedang memburu kawanan pelaku,” katanya saat dimintai konfirmasinya.
Iqbal meminta kepada masyarakat di Cilacap khususnya yang mengetahui atau memiliki petunjuk tentang kawanan pelaku untuk turut memberikan informasi kepada aparat kepolisian agar tindak kejahatan ini dapat segera diungkap.
“Mohon doa restu, tim Polda Jawa Tengah dan Polres Cilacap juga masih bekerja, semoga tindak pidana perampokan ini dapat segera terungkap dan para pelaku dapat diringkus,” sambung Iqbal melalui pesan WA.
Sedangkan Kapolresta Cilacap, Kombes Pol Fannky Ani Sugiharto mengungkapkan, “3 perampok semuanya laki laki-laki itu tidak dikenal karena mereka menggunakan masker dan membawa senjata mirip pistol lalu masuk ke dalam toko/ warung milik korban,” katanya.
“Kemudian dua orang mengambil uang yang ada di laci toko dengan cara memaksa dan menodong menggunakan senjata mirip pistol,” tambahnya.
Tak puas menjarah uang di warung, salah satu perampok masuk ke dalam rumah korban yang berada dalam satu bangunan dengan warung.
Pelaku kembali lagi berhasil mengambil uang yang ada di kresek hitam beserta DVR CCTV.
Polda Jawa Tengah kini berupaya melakukan pengejaran ketiga kawanan pelaku perampokan sadis dengan bersenjata.
Jajaran Resmob Polda Jawa Tengah bersama jajaran Satreskrim Polresta Cilacap masih memburunya. ***