PSI Minta Anies Jangan Hamburkan Uang Rakyat, Stop Bikin Balap Mobil

Anggara Wicitra Sastroamidjojo, anggota Fraksi Partai Solidaritas Indonesia DPRD DKI (isr)

Selain itu, lanjut Anggara, pihaknya menyesalkan rencana penganggaran Formula E yang tidak tepat sasaran, terlebih, harus diketok DPRD dalam hitungan hari saja, namun sampai saat ini Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan belum memaparkan secara lengkap kepada warga dan anggota dewan mengenai alasan di balik penyelenggaraan Formula E.

“Fraksi PSI meminta Formula E dibatalkan sampai ada paparan lengkap serta kajian mendalam dan meyakinkan dari Gubernur dan jajarannya,” kata cucu mendiang Pahlawan Nasional Ali Sastroamidjojo itu.

Anggara juga menilai kegiatan internasional tersebut tidak berkaitan dengan upaya mendorong penggunaan mobil listrik yang menurutnya usaha itu bisa dilakukan dengan cara lain seperti menyiapkan infrastruktur kendaraan listrik.

“Misalnya, Pemprov bikin fasilitas pengisian mobil listrik di ribuan tempat, beli juga ratusan bus listrik, tapi kenapa Gubernur Anies Baswedan cuma bikin event panggung?,” ucap Wakil Ketua Komisi E itu.

Sebelumnya, Anies Baswedan telah mencanangkan DKI Jakarta sebagai tuan rumah balap mobil listrik Formula E tahun depan. Tak hanya itu, kata Anies, Jakarta akan menjadi tuan rumah untuk lima musim balap mendatang.

Balap mobil listrik tersebut akan digelar di Jakarta pada 6 Juni 2020. Untuk menggelar ajang Formula E, Pemprov DKI Jakarta menyiapkan anggaran hingga Rp 1,6 triliun. Padahal diketahui, dalam data per 17 Oktober 2019, penerimaan pajak defisit dari target Rp44,5 triliun, baru diterima Rp31,5 triliun atau sekitar 70,86 persen dari target. (tim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: