Masya Allah Pelatih Bima Sakti Ceramah Subuh Berjamaah Usai Juara Piala AFF, Videonya Viral

Eks pemain Timnas Indonesia itu tidak cuma menggembleng Timnas U-16 dari sisi taktik dan fisik. Baginya, akhlak Iqbal Gwijangge dan kolega juga tak kalah penting untuk dibina. Salah satu aturan religius ketat yang diterapkannya adalah denda bagi para pemain muslim yang terlambat atau bahkan tidak salat.

Yogyakarta, EDITOR.ID,- Timnas Indonesia U-16 berhasil mengharumkan nama bangsa karena menjuarai Piala AFF U-16 2022. Gelar juara ini juga menjadi kado terindah Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Indonesia yang ke 77.

Tapi ada momen penuh hikmah dan mengharukan. Ketika pelatih Timnas Indonesia U-16 Bima Sakti memberikan ceramah saat Shalat Subuh berjamaah usai Garuda Asia menjuarai Piala AFF U-16 2022. Video Bima Sakti memberikan ceramah Shalat Subuh viral di media sosial.

Kalangan warga jagat maya memberikan komentar positif atas video tersebut. “Kemenangan tak harus dirayakan dengan pesta pora tapi Shalat subuh berjamaah dan ceramah agama,” cuit salah satu netizen akun @sinarmuda.

“Wow kak Bimasakti rupanya ustadz juga,” celetuk netizen lainnya yang mengomentari video tersebut.

Salat Subuh berjamaah yang melibatkan staf pelatih, tim ofisial, dan pemain Timnas U-16 memang sudah jadi kebiasaan yang ditularkan Bima Sakti untuk mengajarkan pada anak-anak asuhannya agar selain bekerja keras selalu berdoa meminta kepada Tuhan Allah SWT.

Eks pemain Timnas Indonesia itu tidak cuma menggembleng Timnas U-16 dari sisi taktik dan fisik. Baginya, akhlak Iqbal Gwijangge dan kolega juga tak kalah penting untuk dibina. Salah satu aturan religius ketat yang diterapkannya adalah denda bagi para pemain muslim yang terlambat atau bahkan tidak salat.

Sehingga beberapa jam setelah juara, rombongan Timnas U-16 tetap melakukan salat subuh di salah satu masjid di Yogyakarta. Usai salat berjamaah, Bima Sakti diberikan kesempatan untuk melakukan ceramah singkat.

Bima menjelaskan, salat berjamaah bagi staf pelatih dan pemain muslim memang sudah jadi rutinitas di Timnas U-16. Bahkan ia memberikan denda bagi pemain yang ‘bolos’ salat atau pun terlambat.

“Kami membentuk tim ini tidak hanya mengajarkan main bola saja, tetapi juga mendidik akhlak mereka. Karena itu kami mengajarkan mereka untuk disiplin, terutama ibadah,” kata Bima Sakti dalam video yang beredar di media sosial.

“Uang hasil dendanya kami terkumpul beberapa juta. Kemudian kami mohon maaf dan kasih ke panti asuhan,” tambah Bima Sakti.

Asisten pelatih Timnas U-16 Markus Horison mengamini bahwa pelatih kepala Bima Sakti mewajibkan seluruh rombongan skuad Garuda Asia salat lima waktu berjamaah.

Terkait video yang beredar, Markus mengaku para staf pelatih sampai sengaja tidak tidur karena takut kelewat jam salah subuh.

“Itu sampai kami nggak tidur karena takut telat subuhan karena kami sampai hotel hampir jam 1 dini hari, sementara salat subuh sekitar jam empat,” kata Markus sebagaimana dilansir dari CNNIndonesia.com.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: