Kuburan Antri, Mayat Bergelimpangan

suasana pemakaman korban meninggal akibat covid sumber foto tempo

EDITOR.ID, Jakarta,- Ledakan kasus penularan Covid di Jakarta yang semakin tak terkendali tak hanya menyebabkan Rumah Sakit Darurat (RSD) Wisma Atlet kewalahan menerima pasien yang membludak.

Bukti mulai menggilanya kasus Covid-19 di Jakarta juga terlihat dari meningkatnya jumlah korban meninggal yang terus terjadi tiap hari. Hal ini menyebabkan tempat Pemakaman Umum khusus Covid di Jakarta juga terus antri menerima mayat baru dari pasien Covid-19.

Dari pemandangan di lokasi Tempat Pemakaman Umum (TPU) Rorotan, Cilincing, Jakarta Utara yang menjadi lokasi pemakaman pasien Covid-19 terlihat dihiasi antrean mobil ambulans pada Kamis (17/6/2021) siang.

Pada Kamis (17/6/2021) siang, terlihat antrean ambulans. Sebagaimana dilansir dari Kompas.com, ada empat ambulans yang menunggu giliran untuk memakamkan pasien Covid-19.

Terlihat dua orang petugas mengenakan alat pelindung diri (APD) lengkap menggotong peti putih yang diselimuti plastik. Serta sejumlah keluarga pasien menyaksikan proses peti tersebut dimasukan ke dalam liang lahat dalam suasana duka.

Terlihat seorang ibu memeluk putranya sambil menangis di depan pusara. Sang anak pun menepuk pundak sang ibu, seolah berusaha menenangkan.

Sekitar 15 menit kemudian, para petugas langsung melakukan proses pemakaman jenazah di mobil ambulans berikutnya.

Keempat pasien Covid-19 tersebut dimakamkan di Blad III TPU Rorotan, sebab Blad I dan Blad II sudah terisi penuh.

Kondisi tersebut merupakan imbas dari kasus Covid-19 di DKI Jakarta yang kembali meningkat dalam beberapa waktu belakangan ini.

Salah satu petugas keamanan yang berada di lokasi mengatakan, pada Kamis siang sudah ada puluhan jenazah yang masuk ke TPU Rorotan.

“Hari ini saja sudah masuk 32 jenazah, per pukul 14.00 WIB,” kata salah satu petugas.

Tak lama, tersengar sirine ambulans yang menghantarkan jenazah pasien Covid-19 kembali datang ke TPU ini untuk dimakamkan.

Menurut petugas, sebanyak 600 makam pasien Covid-19 di TPU Rorotan sudah terpakai. (tim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: