Heboh! Wanita Pasien Gus Samsudin Tewas di Kamar Mandi Padepokan, Ini Kronologisnya

Pasien Gus Samsudin Ketahuan Tewas di Kamar Mandi 3 Hari Usai Polisi Cek CCTV

Gus Samsudin Foto Tangkapan Layar Youtube

Blitar, Jawa Timur, EDITOR.ID,- Geger! Wanita asal Surabaya berinisial SWI (59) ditemukan tewas dalam kondisi tak berbusana di kamar mandi lingkungan Padepokan Nuswantoro, Kademangan Kabupaten Blitar, milik Samsudin Jadab alias Gus Samsudin, Jumat (15/12/2023). Wanita ini belakangan diketahui merupakan pasien dukun kontroversial tersebut.

Nama Gus Samsudin sempat kesohor dan pernah tampil di stasiun televisi nasional setelah paranormal tersebut berseteru dengan pesulap merah gara-gara metode pengobatannya dibongkar habis di media youtube. Pesulap merah menuduh cara pengobatan ala “ghaib” Gus Samsudin penuh kepalsuan.

Keberadaan jasad korban baru ketahuan 3 hari setelah pergi berobat ke Gus Samsudin di Padepokan Nuswantoro miliknya di Desa Rejowinangun, Kecamatan Kademangan, Kabupaten Blitar, Jawa Timur.

Korban merupakan warga Tambak Asri Melati, Morokrembang, Krembangan, Surabaya. Kematiannya terungkap usai keluarga korban dan petugas kepolisian memeriksa CCTV milik paranormal kontroversial tersebut.

Kronologis Kejadian

Kapolsek Lodoyo Barat (Lobar) Polres Blitar, Iptu Dwi Purwanto mengungkapkan berdasarkan keterangan pihak keluarga, korban pamit akan pergi ke Blitar guna berobat ke Gus Samsudin pada Sabtu, 9 Desember 2023. SWI berniat berobat karena mengalami penyakit darah tinggi, kolesterol dan sesak nafas selama bertahun-tahun.

Namun keluarga korban kemudian kehilangan kontak dengan S setelah pergi ke Blitar menemui Gus Samsudin. Semenjak itu korban tak pulang-pulang hingga Senin (11/12/2023).

Keluarga pun khawatir karena korban SWI tidak kembali dari perawatan di padepokan. Mereka kemudian melaporkan itu ke polsek. Bersama polisi, keluarga korban mendatangi di Padepokan Nuswantoro, Senin (11/12/2023) malam guna mencari keberadaan SWI. Saat dicek nama korban tercatat di buku tamu.

“Saksi (keluarga) dan pihak kepolisian datang ke pondok mencari keberadaan korban. Keluarga menemukan bahwa SWI tercatat di buku tamu pondok, namun tidak ada di lokasi,” kata Iptu Dwi Purwanto.

Keluarga korban dan polisi kemudian membuka akses CCTV milik Padepokan Gus Samsudin. Dari sinilah kematian SWI terungkap.

“Kami (polisi,red) dan keluarga melakukan pengecekan CCTV pondok, dan diketahui bahwa pada hari Sabtu (9/12/2023) sekitar jam 20.44 WIB korban melaksanakan terapi di pondok,” ujar Dwi Purwanto.

Dalam rekaman CCTV terlihat SWI usai menjalani terapi memasuki salah toilet umum di Padepokan Nuswantoro yang dikelola oleh Gus Samsudin. Setelahnya ia tak terlihat keluar lagi dari kamar mandi itu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: