BREAKING NEWS! Depo Pertamina Plumpang Meledak dan Terbakar Belasan Orang Tewas

Warga Menjerit Histeris Berlarian Menyelamatkan Diri Panik dan Berhamburan keluar Gang Sempit

Pipa Depo Pertamina Plumpang Jakarta Utara Terbakar hingga terjadi ledakan, membakar puluhan kendaraan bermotor hingga puluhan rumah, pukul 00:55 dinyatakan 18 orang tewas atas insiden ini terjadi Jumat (3/3/2023) pukul 20:18

Jakarta, EDITOR.ID.,- Sabtu malam warga Jakarta Utara yang tengah beristirahat dikejutkan dengan suara ledakan hebat. Sumber suara dari Depo Pertamina Plumpang. Mendadak Depo tersebut terbakar hebat Api membesar menjilat dan dengan cepat merambat ke sekitarnya. Bahkan api membumbung tinggi ke langit membuat langit malam itu terang benderang.

Ratusan warga panik berhamburan keluar rumah. Rumah pemukiman warga yang kebetulan lokasinya dekat dengan Depo tersambar api dan ikut terbakar. Penghuni rumah berhamburan, berlarian menyelamatkan diri. Mereka panik dan ketakutan. Sebagian warga berteriak meminta warga lain untuk menjauh dari lokasi.

Dari sebuah video yang beredar di media sosial, tampak api membakar hebat Depo tersebut. Peristiwa kebakaran hebat ini videonya viral karena banyak warga yang berada di sekitar lokasi merekam peristiwa itu dengan ponsel dan mengunggahnya di media sosial.

Nampak dari rekaman video yang dibagikan ada yang merekam dari dekat tempat kejadian bahkan ada yang merekam dari kejauhan.

Suara ledakan disertai api dan asap hitam yang membumbung tinggi. Puluhan mobil, rumah-rumah penduduk disekitarnya ludes terbakar.

Kepanikan warga berhamburan menyelamatkan diri.

Pantauan dari posko Koramil pada Jam 00:55 dikabarkan sudah 17 orang yang meninggal, kemungkinan bertambah karena beberapa orang luka bakar sudah di evakuasi dan diupayakan keselamatannya di rumah sakit

Pantauan jam 00.55 WIB  di lokasi,  kondisi depo Pertamina Plumpang tengah dalam proses pendinginan.

Kebakaran di depo Pertamina Plumpang Jakarta Utara, dikabarkan telah merengut jiwa 18 orang setelah insiden itu terjadi pada hari Jumat (3/3/2023) pukul 22.21 WIB.

Depo Pertamina Plumpang, yang terletak di Jalan Tanah merah Bawah RT 12/RW09,  Kelurahan  Rawa Badak Selatan  Kecamatan Koja, Jakarta Utara,

Kepala Staf TNI Angkatan Darat (Kasad) Jendral TNI Dudung Abdurachman mengatakan update terkini korban luka yang di rujuk Rumah Sakit ada 42.

“Di empat rumah sakit terpisah dimana ada 5 di RS Pelabuhan, 11 orang di RS Tugu, 15 di Mulyasari, 11 orang di RSUD Koja,” kata Dudung dilokasi posko kebakaran, dilansir dari radio dan juga dari sejumlah online.

Hingga pukul 00.00 WIB dinihari, petugas gabungan berjibaku  masih terus melakukan evakuasi korban dan juga pemadaman di titik api.”Situasi sedang di padamkan,” ujarnya.

Tim gabungan yang diterjunkan TNI-Polri masih menyelidiki penyebab terjadinya  kebakaran di Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara.

Dari insiden tersebut diketahui banyak warga mengalami luka bakar yang serius dan gangguan pernapasan dari upaya evakuasi- menyelamatkan para warga yang diupayakan untuk menjauh dari lokasi kebakaran.

Sejumlah warga di Tanah Merah Bawah, Koja, Jakarta Utara dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan medis karena sesak napas akibat mencium bau gas yang menyengat di sekitar lokasi kebakaran.

Beberapa warga yang dievakuasi karena mengalami luka bakar di sebagian atau sekujur tubuhnya imbas pipa bensin Pertamina terbakar.

Di antaranya mereka  banyak di yang dilarikan ke rumah sakit terdekat.

“Banyak yang dievakuasi, dibawa ke Rumah Sakit Umum Koja dan juga Rumah Sakit Mulya Sari,”ujar seorang warga, saat dimintai keterangan di lokasi kebakaran.

Dari pantauan di tempat kejadian  Jumat (3/3/2023) informasi dari petugas keamanan Depo Pertamina sejak awal terjadinya pukul 20.11 WIB WIB, proses pemadaman depo pipa bensin Pertamina di Plumpang hingga pukul 22:15 masih berlangsung.

Sudin Gulkarmat DKI Jakarta dan Jakarta Utara menerjunkan 45 unit mobil pemadan dan 225 personel.

Penyebab kebakaran tersebut masih terus diinvestigasi oleh petugas gabungan, namun masih terdengar suara ledakan beberapa kali di sekitar lokasi kebakaran.

Menteri BUMN Erick Thohir membuat pernyataannya dalam sebuah video

Dalam video yang diunggah di akun medsos, Menteri BUMN Erick Thohir mengucapkan
“Innalillahi wa innailaihi rajiun” ucapannya.

“Malam ini Jumat, 3 Maret 2023, terjadinya  insiden terbakarnya pipa Pertamina di Koja, Jakarta Utara,” paparnya.

“Saya mengucapkan duka cita dan bela sungkawa yang sedalam-dalamnya untuk para korban dan tentu keluarga. Saya memerintahkan Pertamina untuk mengusut tuntas kasus ini,  kita fokus cepat dan selamatkan masyarakat, dan harus ada evaluasi operasional kedepannya,  saya akan turut mengawal hingga tuntas kasus ini,” kata Erick Thohir.***

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: