Kemenkeu Buka Lowongan 1.100 Calon Pegawai Keuangan, Ikut Sekolah Kedinasan STAN Dulu Lulus Jadi PNS

Kemenkeu butuh 1.100 formasi untuk mengisi formasi/kebutuhan pegawai sektor keuangan negara. Lulusan PKN STAN ini juga diproyeksikan untuk mengisi kebutuhan pegawai di Kementerian/Lembaga Lainnya, atau Pemerintah Daerah.

Ilustrasi Mahasiswa PKN STAN

Jakarta, EDITOR.ID,- Kementrian Keuangan Republik Indonesia membuka kesempatan kepada putra putri terbaik negeri ini untuk bergabung. Mereka akan dididik dan disalurkan menjadi calon pegawai pajak, bea cukai, anggaran, pegawai lembaga lain hingga pemerintah daerah melalui lembaga pendidikan milik Kemenkeu, Politeknik Keuangan Negara (PKN) STAN.

Kemenkeu butuh 1.100 formasi untuk mengisi formasi/kebutuhan pegawai sektor keuangan negara. Lulusan PKN STAN ini juga diproyeksikan untuk mengisi kebutuhan pegawai di Kementerian/Lembaga Lainnya, atau Pemerintah Daerah.

Peserta yang lolos seleksi tes masuk kemudian akan mengikuti pendidikan di Politeknik Keuangan Negara (PKN) STAN selama delapan semester atau sekitar empat tahun untuk menjadi akuntan negara yang handal.

Usai lulus dari PKN STAN, maka berpeluang besar langsung jadi PNS, pegawa pajak, pegawai Bea Cukai, Anggaran dan sektor di keuangan negara lainnya.

Syaratnya cukup mudah. Peluang ini berlaku untuk lulusan SMA/SMK/MA dan sederajat.

Pendaftaran Dibuka 1 April sd 30 April 2023

Pendaftaran seleksinya sudah dibuka sejak Sabtu (1/4/2023) kemarin. Dan pendaftaran terakhir ditunggu hingga 30 April 2023.

Berdasarkan Pengumuman Nomor PENG-32/PKN/2023, disebutkan bahwa kuota PKN STAN tahun ini sebanyak 1.100 formasi untuk tiga program studi.

Pendaftaran dibuka untuk tiga jalur yaitu jalur Reguler, Afirmasi Kewilayahan, dan Pembibitan. Ada yang membutuhkan nilai UTBK SNBT dan ada yang tidak. Pendaftaran dilakukan di laman SSCASN BKN.

Rinciannya adalah sebagai berikut:

1. Diploma IV Akuntansi Sektor Publik Jumlah Formasi 470 Orang
Reguler: 404
Afirmasi kewilayahan: 44
Pembibitan: 22

2. Diploma IV Manajemen Keuangan Negara Jumlah Formasi 365 Orang
Reguler: 365
Afirmasi kewilayahan: 36
Pembibitan: 19

3. Diploma IV Manajemen Aset Publik Jumlah Formasi 210 Orang
Reguler: 171
Afirmasi kewilayahan: 20
Pembibitan: 19

Seluruh peroses pendaftaran dilakukan secara online melalui laman dikdin.bkn.go.id hingga 30 April 2023 pukul 23.59 WIB.

Biaya Pendaftaran Ujian Seleksi Masuk

Biaya pendaftaran SPMB PKN STAN sebesar Rp 350.000, termasuk biaya pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) sebesar Rp 50.000.

Pembayaran tersebut dilakukan setelah peserta dinyatakan lolos seleksi administrasi. Peserta akan mendapatkan kode billing berupa Mandiri Virtual Account (MVA) yang didapat melalui portal https://spmb.pknstan.ac.id/.

Pembayaran dilakukan melalui Bank Mandiri, dengan cara setoran tunai, ATM, m- banking, atau internet banking dengan menggunakan Mandiri Virtual Account (MVA).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: