Ini Pesan Bu Mega ke Ribuan Kader PDIP Untuk Menangkan Partai dan Ganjar, Tak Disangka!

Bu Mega Instruksikan kepada setiap kadernya untuk tertawa dan menangis bersama rakyat.

Foto Tangkapan Layar BeritaJatengTV

Semarang, EDITOR.ID,- Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) unjuk kekuatan (show of force) massa pendukungnya di Jawa Tengah. Ribuan kader dari berbagai kota kabupaten di Jateng tumpah ruah membanjiri Stadion Jatidiri Semarang, Jumat (25/8/2023) malam. Massa PDIP menggelar apel dan ikrar bersama memenangkan PDIP dan Ganjar Pranowo pada Pemilu 2024.

Acara bertajuk Konsolidasi Semangat Menuju Pemenangan Partai dan Ganjar 2024 ini dihadiri Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri secara virtual melalui layar besar di atas panggung utama.

Pada kesempatan itu bu Mega memberikan arahan dan pesan ke seluruh struktur dan kader PDIP.

Bu Mega menginstruksikan ke setiap kadernya turun ke bawah dan memperkuat akar rumput karena dengan cara itulah PDIP dan Ganjar bisa menang di Pemilu dan Pilpres 2024. Kader diminta tertawa dan menangis bersama rakyat.

“Maka pada hari ini Jumat 25 Agustus 2023 instruksi yang saya berikan kepada anak-anakku, kepada simpatisan, kader PDIP Perjuangan di mana pun kalian berada segera singsingkan lengan bajumu siapkanlah regu penggerak pemilih, juru-juru kampanye yang terbaik dan ketuklah setiap pintu rakyat dengan mata hatimu yang penting itu turun ke bawah, perkuat akar rumput,” ujar Mega dengan penuh berapi-api.

“Perkuatlah akar rumput sedang hanya dengan turun ke bawah, menangis dan tertawa bersama rakyat kita bisa memenangkan Pemilu tahun 2024,” imbuhnya.

Presiden ke-5 RI itu meminta semua kader bergerak dengan penuh keyakinan. Menurut Mega, hanya dengan keyakinan dan tak gampang menoleh kemenangan akan bisa diraih.

“Terus bergerak tanpa ragu-ragu, jangan tolah-toleh lagi dan memperjuangkan ke titik kebenaran untuk rakyat. Maka kita pasti dapat menorehkan kemenangan,” kata Megawati.

Mega juga meminta kadernya untuk bahu membahu memenangkan Ganjar sebagai Presiden 2024.

“Sebagaimana seluruh rakyat Indonesia ketahui 21 April 2023 lalu bertepatan dengan Hari Kartini yang mendapat mandat penuh dari kongres partai telah menetapkan Ganjar Pranowo sebagai capres PDI Perjuangan,” ujarnya.

Karena itu, dia meminta kadernya untuk turun ke bawah dan mengetuk pintu hati masyarakat. Megawati meminta kadernya turun dengan santun dan dengan kerja nyata.

Dalam pidatonya Megawati juga menyinggung soal harapan Indonesia menjadi negara maju. Masyarakat harus cerdas.

Sayangnya, IQ Indonesia saat ini berada dalam kondisi peringkat 130 dari 199 negara. Menurutnya, hal itu sulit untuk mewujudkan negara maju.

“Bayangkan bagaimana kita sebagai Indonesia ini akan maju, jadi hal ini harus kita tingkatkan,” tambahnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: