HUT ke-77 TNI AU, Jokowi: Harus Jadi Modern, Tangguh, dan Disegani Dunia

HUT ke-77 TNI AU, diwarnai parade serta demonstrasi pesawat tempur, Presiden Jokowi: Harus jadi modern, tangguh, dan disegani dunia

Jakarta, EDITOR.ID. TNI Angkatan Udara Republik Indonesia memperingati Hari Ulang Tahun ke-77 dengan menggelar upacara di Lanud Halim Perdanakusuma Jakarta, dan terbuka untuk masyarakat yang ingin melihat gratis secara langsung.

Perayaan digelar di Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur

Menhan Prabowo Subianto

Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto @prabowo menghadiri upacara peringatan HUT ke-77 TNI Angkatan Udara @militer.udara yang digelar di Taxiway Echo Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Minggu (9/4).

Menhan Prabowo menegaskan Indonesia membutuhkan angkatan udara yang kuat dengan memberikan alutsista yang terbaik.

“Anggota TNI AU memiliki disiplin yang tinggi, semangat dan keberanian yang luar biasa. Kita hargai semua, kita bangga dengan mereka. Kita bertekad memberi mereka alat-alat yang terbaik”, tegas Menhan Prabowo.

Upacara Peringatan HUT ke-77 TNI AU Tahun 2023 ini dipimpin oleh Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono selaku Inspektur Upacara.

Para undangan dan rangkaian Acara

Sebelum demonstrasi pesawat, ribuan personel TNI AU menyuguhkan Drum Band dan baris-berbaris.

Sejumlah pesawat yang disuguhkan seperti pesawat tempur, pesawat transport hingga helikopter akan melakukan manuver terbang.

Acara tersebut dihadiri banyak tokoh, diantaranya Panglima TNI Laksamana Yudo Margono, Presiden Ke-5 RI Megawati Soekarnoputri, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, dan Kapolri Jenderal (Pol) Listyo Sigit Prabowo, Menko Polhukam Mahfud MD dan lain-lain.

Megawati yang hadir didampingi oleh putrinya, Ketua DPR RI Puan Maharani tampak menikmati rangkaian acara yang disuguhkan.

Bahkan, dirinya tak segan-segan untuk berjoget di hadapan Yudo di akhir acara tersebut

Ucapan Selamat dari Presiden Joko Widodo secara virtual: TNI AU Harus Jadi Modern, Tangguh, dan Disegani Dunia

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengucapkan selamat dan juga mengingatkan kepada Tentara Nasional Indonesia (TNI) kepada Angkatan Udara (AU) yang disampaikan secara virtual dalam peringatan HUT TNI AU ke-77.

“TNI AU agar menjadi modern, tangguh, mampu menjaga ruang udara di Indonesia, dan bertransformasi sebagai kekuatan nasional yang disegani dan dihormati di dunia,” tutur Presiden.

“Atas nama pemerintah, bangsa dan negara, saya mengucapkan selamat hari TNI Angkatan Udara yang ke-77 kepada seluruh prajurit TNI Angkatan Udara di manapun bertugas di seluruh penjuru Tanah Air,” sambung Presiden Jokowi.

Peringatan Ulang Tahun TNI-AU ke-77

Peringatan HUT TNI AU ke-77 ini dipimpin oleh Panglima TNI Laksama Yudo Margono. Upacara dimulai pukul 08.00 WIB dengan laporan perwira upacara Letkol Pnb Puguh Yulianto kepada inspektur upacara, dilanjutkan dengan menyanyikan Mars TNI AU “Swa Bhuwana Paksa”. Kemudian Yudo melakukan pemeriksaan pasukan upacara dengan menaiki mobil.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: