Akmal Marhali Skakmat Aktivis PA 212 Novel Bamukmin Debat Soal Kedatangan Timnas Israel Videonya Viral

Dalam video tersebut Novel Bamukmin berapi-api menghujat isu rencana kedatangan Timnas Israel ke Indonesia untuk mengikuti ajang Piala Dunia U-20 dimana Indonesia kebetulan menjadi tuan rumah penyelenggaraan even akbar dunia itu.

Jakarta, EDITOR.ID,- Sebuah video Tiktok memperlihatkan Wakil Sekretaris Jenderal Persaudaraan Alumni (PA) 212 Novel Bamukmin di skatmat pengamat sepak bola Akmal Marhali, beredar viral di media sosial Twitter.

Video Tiktok yang diunggap akun twitter bernama Remaja Muslim @Pencerah itu memperlihatkan debat antara Novel Bamukmin dengan Akmal Marhali soal partisipasi Timnas Israel di Piala Dunia U-20.

Keduanya tampil sebagai narasumber dalam Program Talkshow Catatan Demokrasi yang ditayangkan TV One dengan Tema “Ramai Tolak Timnas Israel Antara Politik dan Sepak Bola”.

Dalam video tersebut Novel Bamukmin berapi-api menghujat isu rencana kedatangan Timnas Israel ke Indonesia untuk mengikuti ajang Piala Dunia U-20 dimana Indonesia kebetulan menjadi tuan rumah penyelenggaraan even akbar dunia itu.

Novel dengan nada tinggi dan agak emosi menuding pihak yang setuju dengan kedatangan Timnas Israel untuk berlaga di Piala Dunia sebagai pengkhianat bangsa dan teroris.

Berikut cuplikan pernyataan yang dilontarkan Novel Bakmukmin saat menjadi narasumber mengupas isu terkait Timnas Israel di video yang beredar.

“Ini sangat berbahaya sama saja kita mendukung terorisme, mendukung pembunuhan, pengkhianatan terhadap negara, ini penghianatan terhadap Pancasila, Ini pengkhianatan terhadap Undang-Undang, kalau mau memaksakan datang Israel orang itu jangan tinggal disini silahkan tinggal di Israel saja atau negara lain saudara,” ujar Novel menanggapi keputusan pemerintah yang tetap akan menjadi tuan rumah ajang Piala Dunia U-20 meski kedatangan Timnas Israel.

Sudah Beberapa Kali Atlet Israel Datang ke Indonesia Kok Ga Dipersoalkan

Pernyataan Novel Bamukmin langsung dijawab secara elegan oleh Akmal Marhali dengan data tentang atlet Tim Israel dan pesan berkesan soal beragama :

“Ya sepak bola punya aturan sendiri yang namanya Law of Game. Kalau kemudian pak Novel Bamukmin bilang kita belum ngeh (tidak paham,red), ” kata Akmal Marhali membuka jawaban.

Lalu Akmal Maharli memaparkan bukti banyak atlet Israel datang ke Indonesia untuk bertanding disini. Kenapa tidak dipermasalahkan.

Akmal lalu mengungkap fakta ada tiga atlet sepeda asal Israel yakni Mikhail Yakovlev, Rotem Tene, dan Vladyslav Loginov tampil berkompetisi di Jakarta International Velodrome tanpa ada polemik.

“Atlet Mikael Yakovef disitu di Velodrome Jakarta. Di cabang olahraga panjat tebing ada 2 atlet Israel, Yuval Shemla dan Noa Shiran juga sempat bertanding di Indonesia. Kemudian bulan Januari atlet menembak dari Israel, kemudian panjat tebing atau panjat dinding,” sebutnya.

Delegasi Politik Israel Pernah Datang ke Pertemuan Wakil Rakyat Se Dunia Bali Kok Ga Disoal?

DPR Indonesia juga pernah mengundang delegasi Israel untuk menghadiri agenda politik internasional Sidang Inter Parlementary Union (UPI) dimana DPR RI jadi tuan rumah di Bali pada 20-24 Maret 2022. Kenapa tidak dipermasalahkan?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: