Trio Marselino, Ivar, Arkhan Jadi Kreator Serangan Garuda Hadapi Turkmenistan

Ketiga pemain ini tampil apik saat Timnas Indonesia U-23 menang telak 9-0 atas Taiwan, 9 September lalu. Peran Marselino, Ivar, dan Arkhan begitu menonjol di lini tengah.

Timnas Indonesia Bakal Menghadapi Timnas Turkmenistan Malam Ini di Stadion Manahan Solo Jawa Tengah

Jakarta, EDITOR.ID,- Trio Marselino Ferdinan, Ivar Jenner dan Arkan Kaka akan menjadi tulang punggung atau jangkar lini tengah Timnas Indonesia U-23 melakukan transisi bertahan dan kreator serangan ke lawan Turkmenistan.

Garuda muda akan menghadapi lawan seimbang, Turkmenistan U-23 dalam laga Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 di Stadion Manahan, Solo, Selasa (12/9/2023) malam ini jam 19.00 WIB.

Di barisan tengah pelatih Shin Tae Yong akan mengandalkan kerjasama apik tiga bintangnya yakni antara Marselino Ferdinan (pemain klub Belgia KMSK Deinze), Arkan Kaka (pemain terbaik turnamen Piala AFF U-23) dan Ivar Jenner (pemain klub Jong Utrecht Belanda).

Ketiganya akan menjadi kunci Tim Merah Putih U-23 untuk melakukan kreasi serangan dan transisi bertahan dengan cepat saat lawan melakukan serangan.

Ketiga pemain ini tampil apik saat Timnas Indonesia U-23 menang telak 9-0 atas Taiwan, 9 September lalu. Peran Marselino, Ivar, dan Arkhan begitu menonjol di lini tengah.

Marselino jadi pemain yang paling produktif. Pemain KSMK Deinze yang bermain lebih ofensif ini mencetak dua gol dan memberikan satu assist.

Kecepatan dan skill Marselino benar-benar jadi mimpi buruk buat pertahanan Taiwan yang harus rela kebobolan sembilan gol.

Ivar juga memperlihatkan penampilan yang mempesona. Ia mampu jadi dirigen permainan tim berkat ketenangan dan kedewasaannya dalam bermain.

Pemain yang memberikan dua assist ini ditemani Arkhan yang begitu rajin bergerak hampir ke semua sisi lapangan. Arkhan yang berperan sebagai pemain box to box tak canggung bekerja sama dengan Ivar dan Marselino yang unggul secara pengalaman.

Koneksi ketiga pemain ini akan kembali dinanti saat melawan Turkmenistan. Pertandingan nanti dianggap juga menjadi ujian kualitas sesungguhnya bagi ketiganya karena Taiwan dilabeli lawan empuk.

Turkmenistan yang mengandalkan mayoritas pemain lokal jelas sudah siap untuk menyajikan kejutan di laga nanti. Namun, tim asuhan Shin Tae Yong seharusnya akan baik-baik saja jika trio Arkhan, Ivar, dan Marselino bisa memenangi pertarungan di lini tengah.

Sementara di barisan pertahanan duet Rizki Ridho (Persija Jakarta) dengan Elkan Baggott (Ipswich Town Inggris) tak perlu diragukan lagi. Mereka mampu menjadi benteng yang kokoh dengan didukung dua bek progresif. Yakni bek kanan yang ditempati Rio Ilham (pemain terbaik Piala Liga-1 Indonesia) dan bek kiri Pratama Arhan (Tokyo Verdy, Jepang).

Di barisan serang ada trisula yang disiapkan pelatih asal Korea Selatan ini, yakni Rafael Struick (ADO Denhaag Belanda), Ramadhan Sananta (Persis Solo), dan Witan Sulaeman (Persija Jakarta).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: