Bakti Sosial Di Pondok Pesantren, Polres Blora Ajak Ulama Jaga Situasi Kamtibmas Yang Aman, Damai Dan Sejuk Jelang Pilkada.

Polres Blora Polda Jawa Tengah |Untuk mewujudkan situasi kamtibmas yang aman, damai dan sejuk jelang Pilkada 2020 Kabupaten Blora, Polres Blora Polda Jawa Tengah melalui Satuan Pembinaan Masyarakat, (Satbinmas) menggelar safari kamtibmas dengan silaturahmi ke beberapa pondok pesantren yang ada dikabupaten Blora, Jumat, (30/10/2020).

Dalam silaturahmi tersebut Satbinmas Polres Blora yang dipimpin langsung oleh Kasat Binmas Iptu Sudarto juga menyerahkan bantuan sosial berupa beras kepada pondok pesantren yang dikunjungi.

Kapolres Blora AKBP Ferry Irawan,SIK,M.Hum melalui Kasat Binmas Iptu Sudarto mengungkapkan bahwa silaturahmi atau sowan Kiai yang dilakukan oleh Polres Blora ini adalah untuk mengajak kepada para ulama dan tokoh agama untuk bersama sama ikut menciptakan situasi kamtibmas yang aman, damai dan sejuk terutama jelang Pilkada 2020 di Blora.

“Selain untuk menjalin silaturahmi dan kemitraan, kami dari Polres Blora ingin mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama sama menjaga situasi yang adem dan sejuk menjelang Pilkada 2020 ini,” ucap Iptu Sudarto. Jumat, (30/10/2020).

Iptu Sudarto menambahkan, jelang Pilkada 2020 seluruh masyarakat jangan mudah terprovokasi dengan berita bohong (hoaks) ataupun isu SARA yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan, terutama yang ada di media sosial.

“Kita jangan mudah terprovokasi dan terpecah belah, siapapun pilihannya kita semua adalah saudara,” tandas Kasat Binmas.

Selain itu, Kepada para Pengasuh Ponpes Kasat Binmas juga berpesan agar dalam setiap aktifitas di ponpes selalu menerapkan protokol kesehatan untuk antisipasi Covid-19. Salah satunya adalah dengan membiasakan 4M, yaitu mencuci tangan, menjaga jarak, memakai masker, serta menghindari kerumunan.

“Dimasa pandemi seperti ini protokol kesehatan adalah penting, untuk itu mari kita biasakan 4 M dalam kehidupan,” pungkas Sudarto.

Adapun 10 pondok pesantren yang dikunjungi oleh Satbinmas Polres Blora adalah Ponpes Al Hikmah Ngadi Purwo Blora, Ponpes Al Iklas kelurahan Beran Kecamatan Blora, Ponpes Miftahul Ulum Kelurahan Ngawen, Ponpes Al Mashuriyah, dan Ponpes Al Anwar di wilayah kecamatan Ngawen.

Serta diwilayah kecamatan Kunduran Satbinmas Polres Blora mengunjungi Ponpes Al Huda, Ponpes Sunan Ampel dan Ponpes Syifa. Kemudian di wilayah kecamatan Bogorejo Satbinmas menyambangi ponpes Al Falah, ponpes Manbaus sholikhin.

KH. Masyhudi M,S.Ag pengasuh

Ponpes Al Iklas Beran mengapresiasi safari kamtibmas yang dilakukan dipondok pesantren oleh Polres Blora tersebut. Pihaknya berkomitmen untuk mendukung Polres Blora dan seluruh elemen masyarakat lainnya, untuk ikut berperan aktif dalam menjaga situasi Kamtibmas di Blora, terutama jelang Pilkada 2020.

Sementara itu menyikapi situasi pandemi, sejak awal pihaknya telah menerapkan protokol kesehatan diponpesnya untuk antisipasi Covid-19. “Tentunya kita dukung Polri dalam hal ini Polres Blora, untuk menjaga situasi agar tetap aman dan kondusif, baik aman dari gangguan kamtibmas maupun ancaman Covid-19,” kata KH. Masyhudi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: