Boyolali, EDITOR.ID,– Kecelakaan maut terjadi di Tol Semarang, tepatnya di Km 487+600, Boyolali, Jawa Tengah. Delapan kendaraan mengalami tabrakan beruntun. Kejadiannya Jumat (14/4/2023) dinihari. Kecelakaan ini mengakibatkan enam orang meninggal dunia.
Kecelakaan ini diduga disebabkan karena sopir mengantuk dan rem blong.
Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Luthfi mengungkapkan, truk trailer yang mengalami rem blong diduga menjadi penyebab terjadinya tabrakan beruntun.
Lantaran rem blong, truk dengan kecepatan tinggi kemudian menabrak sejumlah kendaraan yang sedang parkir di bahu jalan.
“Diperkirakan untuk sementara itu rem blong, kecepatan tinggi nabrak, akhirnya beruntun. Yang parkir ditabrak. Korban meninggal 6 karena terhimpitm,” jelas Irjen Ahmad Luthfi saat di lokasi kejadian, Jumat, (14/4/2023).
Selain enam orang yang meninggal di lokasi kejadian, terdapat satu orang korban yang masih terhimpit dan kini sedang dalam proses evakuasi petugas. Atas kejadian itu, sejumlah petugas dari berbagai unsur melakukan evakuasi di tempat kejadian.
Sementara itu, Kasat Lantas Polres Boyolali AKP Herdi Pratama mengatakan, kecelakaan beruntun itu terjadi di KM 487+ 600 Tol Semarang-Solo atau di wilayah Boyolali. Terdapat delapan kendaraan, yakni enam unit truk trailer, satu truk boks dan satu Isuzu Elf yang terlibat dalam tabrakan beruntun tersebut.
Herdi mengatakan tabrakan beruntun yang terjadi sekitar pukul 04.00 WIB ini berawal dari truk trailer yang mengangkut besi dari arah Semarang menuju Solo. Diduga, sopir mengantuk, rem blong, dan kelebihan muatan membuat proses pengereman truk itu tidak berfungsi dengan baik.
Kanit 7 Sat PJR Ditlantas Polda Jateng, AKP Sarwoko dilokasi kejadian menjelaskan kecelakaan ini melibatkan delapan kendaraan. Kendaraan itu terdiri 2 truk car carrier atau pengangkut mobil, dua truk boks muatan paket dan trailer muat besi, truk tronton, truk tangki dan mobil travel.
“Diperkirakan rem blong truk trailer muat besi, menabrak 7 kendaraan,” ujar AKP Sarwoko.
“Kernetnya selamat, tadi bilang katanya remnya blong sejak sebelum rest area,” tambah Irwan di lokasi kejadian.
Posisi 6 kendaraan truk saat itu sedang berhenti di bahu tol timur rest area Km 487 Boyolali untuk istirahat. Truk trailer muat besi itu kali pertama menabrak mobil travel yang sedang melaju. Kemudian menabrak 6 truk yang sedang berhenti tersebut. (tim)