Kenapa Prabowo-Gibran Belakangan Sering Unggul di Lembaga Survei?

Hasil Jajak Pendapat 4 Lembaga Survei menunjukkan bakal pasangan capres-cawapres dari koalisi Indonesia Maju (KIM), Prabowo Subianto–Gibran Rakabuming Raka unggul dari pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD maupun Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Cak Imin).

Bakal Capres Prabowo Subianto dan Bakal Cawapres Gibran Rakabuming Raka Saat Deklarasi Sebelum daftar ke KPU

Survei ini dilakukan antara tanggal 29 Oktober hingga 5 November 2023 dengan melibatkan 1.200 responden. Metode survei ini melibatkan wawancara tatap muka menggunakan aplikasi Populi Center.

Pemilihan sampel dilakukan dengan menggunakan metode multistage random sampling, dan margin of error survei ini sekitar 2,83 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen.

Charta Politika

Charta Politika mengklaim riset berlangsung pada 26-31 Oktober 2023. Hasilnya, Anies Baswedan-Muhaimin menurut hasil survei Charta Politika memiliki elektabilitas sebesar 24,3 persen.

Sementara Ganjar-Mahfud berada di angka 36,8 persen dan Prabowo-Gibran mencapai 34,7 persen. Selisih 2,1 persen ini berada sedikit di atas margin of error sebesar 2 persen pada survei tersebut.

Ada 4,3 persen responden menjawab tidak tahu atau tidak menjawab.

Survei Charta Politika Indonesia yang dirilis pada 2 November 2023 menunjukkan bahwa pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka unggul dalam skenario head to head di Pilpres 2024.

Dalam simulasi head to head antara Prabowo-Gibran melawan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, Prabowo-Gibran meraih elektabilitas sebesar 50,3 persen, sedangkan Anies-Muhaimin hanya 29 persen.

Sementara itu, dalam simulasi head to head antara Prabowo-Gibran melawan Ganjar Pranowo-Mahfud Md, Prabowo-Gibran meraih elektabilitas sebesar 43,5 persen, sedangkan Ganjar-Mahfud 40,6 persen.

Namun, jika dilihat dari hasil survei elektabilitas secara umum, Ganjar-Mahfud masih unggul di Jawa. Dalam simulasi head to head antara Ganjar-Mahfud melawan Anies-Muhaimin di Jawa, Ganjar-Mahfud meraih elektabilitas sebesar 45,5 persen, sedangkan Anies-Muhaimin 34,4 persen.

Survei ini dilakukan pada 26-31 Oktober 2023 dengan melibatkan 2.400 responden yang dipilih secara acak dari 38 provinsi di seluruh Indonesia. Survei ini memiliki margin of error sebesar +/- 2,0 persen.

Indo Barometer
– Prabowo Subianto 40,6%
– Ganjar Pranowo 35,2%
– Anies Baswedan 23,2%

Lembaga survei Political Weather Station (PWS)
– Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka 52,1%
– Ganjar Pranowo-Mahfud Md 41,5%
– Tidak tahu/tidak jawab 6,4%

Lembaga survei Poltracking
Simulasi 1
-Ganjar Pranowo-Mahfud Md 40,9%
-Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar 33,1%
Simulasi 2
-Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka 55,8%
-Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar 28,8%
Simulasi 3
-Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka 49,9%
-Ganjar Pranowo-Mahfud Md 32,9%

Lembaga Survei Populi Center
Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka 43,1%
-Ganjar Pranowo-Mahfud Md 23%
-Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar 22,3%

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: