Jakarta, EDITOR.iD – Anggota DPD daerah pemilihan DKI Jakarta menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo karena telah menunjuk kembali Soni Sumarsono sebagai pelaksana tugas gubernur DKI menggantikan Basuki Tjahaja Purnama yang memasuki masa cuti pemilukada putaran ke dua.
Menurut AM Fatwa, selama masa kepemimpinan Soni selama 3,5 bulan pada tahap pertama, ada suasana berbedadi Jakarta. “ada suasana adem, tenang dan damai,” ujarnya ketika mengikuti rapat kerja menteri dalam negeri dengan komite I DPD RI yang juga dihadiri Direktur Jenderal Otonomi Daerah Soni Sumarsono.
Menurutnya, Soni telah mengemban tugas yang sangat baik pada tahap pertama ketika menjabat sebagai pelaksana tugas gubernur pada 28 oktober 2016 hingga 11 Februari 2017.
“Saya rasa tidak ada daerah lain seperti DKI yang DPRD dan gubernur nya ‘eker ekeran‘ tapi bisa diselesaikan dengan sangat baik sekali oleh pak Soni Sumarsono,” tambah politisi senior ini.
Lebih jauh Fatwa mengatakan sosok sekelas Soni telah banyak makan asam garam dan asam manis dunia pemerintahan. Sehingga dirinya sangat nyaman dengan kehadiran soni sebagai plt tahap kedua.