Penembak Relawan Prabowo di Madura Berpakaian Serba Hitam

Para pelaku itu berhenti dekat korban kemudian dengan tiba-tiba melepaskan 2 tembakan yang seketika membuat Muarah tumbang. Begitu korban tumbang kedua pelaku segera kabur mengendarai motornya.

Ilustrasi Penembak Misterius

Sampang, Madura, EDITOR.ID,- Polisi kini sedang memburu dua pria misterius yang menembak Muarah (49) tokoh masyarakat sekaligus Relawan Prabowo Subianto di Sampang, Madura. Polisi menyebut pelaku yang menembak berjumlah dua orang. Mereka berpakaian serba hitam, berperawakan kekar dengan wajah disamarkan dan memakai masker penutup wajah.

Demikian diungkapkan Kasi Humas Polres Sampang Ipda Sujianto dalam keterangan tertulis, Senin (25/12/2023).

“Tiba-tiba ada orang berboncengan memakai kendaraan sepeda motor dari arah selatan ke utara memakai celana dan jaket warna hitam, bermasker, serta menggunakan helm,” sebut Ipda Sujianto.

Para pelaku itu berhenti dekat korban kemudian dengan tiba-tiba melepaskan 2 tembakan yang seketika membuat Muarah tumbang. Begitu korban tumbang kedua pelaku segera kabur mengendarai motornya.

Ipda Sujianto membenarkan bahwa penembak misterius itu menembak Muarah sebanyak 2 kali hingga tumbang. Berdasarkan keterangan yang dihimpun oleh kepolisian, 2 kali tembakan itu mengenai pinggang Muarah.

“Kedua orang itu tiba-tiba berhenti di depan warung dan melepaskan tembakan ke arah saudara M sebanyak 2 kali serta mengenai pinggang korban. Setelah itu Pelaku melarikan diri ke arah Utara kemudian berbelok ke timur,” lanjutnya.

Bertubuh Kekar

Sebelumnya, adik korban bernama Muhlis mengaku tidak ada yang bisa mengenali pelaku karena pelaku menggunakan penutup wajah dengan helm. Selain itu kejadian tersebut berlangsung sangat singkat Usai menembak korban, pelaku langsung kabur.

“Saya sendiri tidak tahu langsung tapi kata saksi di sini hanya mengingat pelaku menggunakan motor NMax warna putih nopolnya lupa,” kata Muhlis sebagaimana dilansir dari detikJatim, Jumat (22/12/2023).

Meski tidak melihat langsung, Muhlis menyebutkan kesaksian dari warga sekitar yang menyaksikan langsung kejadian itu. Menurut pengakuan warga yang disampaikan kepada Muhlis, kedua pelaku yang mengendarai Motor NMax warna putih itu berperawakan kekar.

“Menurut warga, para pelaku ini berperawakan kekar,” ujar Muhlis.

Polda Jatim Turun Tangan Usut Kasus Penembakan Tokoh Masyarakat di Sampang

Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Sampang Iptu Edi Eko Purnomo menyebutkan, penanganan kasus penembakan terhadap tokoh masyarakat itu masih dalam penyelidikan. Polisi telah melakukan olah TKP dan mengumpulkan sejumlah barang bukti dan keterangan saksi beberapa saat setelah kejadian.

“Kasus ini dalam penyelidikan, banyak hal yang sudah kami lakukan dalam proses penyelidikan yang tidak dapat kami sampaikan,” jelas Edi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: