Kontroversi Senator Bali Arya Wedakarna Bikin Marah Netizen, Soal Apa?

"Saya gak mau yang front line, front line itu, saya mau yang gadis Bali kayak kamu, rambutnya kelihatan terbuka," kata Arya sebagaimana dikutip melalui akun X @avrax75 pada Senin (1/1/2024).

Arya Wedakarna Foto Tangkapan Layar Tiktok

Ia meminta maaf kepada pihak yang merasa kurang berkenan atau tersinggung atas pernyataannya.

Arya menegaskan publik jadi salah paham karena video ucapannya dipotong oleh pihak yang tidak bertanggungjawab. Video itu direkam saat rapat resmi DPD RI B65 dimasa RESES pada 29 Desember 2023.

Dimana ia sedang menyampaikan masalah terkait aspirasi dan suara rakyat konstituen AWK agar Putra / Putri Daerah Bali diprioritaskan menjadi Front Liner Bea Cukai di Airport Ngurah Rai dan kepatuhan instansi apapun di Bali pada Perda Bali No 2/2012 Ttg Pariwisata Bali yang tegas dijiwai dan bernafaskan budaya Hindu dan diperkuat UU Provinsi Bali No. 15/2023.

Dalam cuitannya, “AWK memahami bagi pihak pihak yang merasa tersinggung dan berkeberatan, disampaikan permohonan Maaf, Dumogi Indonesia Damai. Merdeka,” sebutnya.

Daftar Kontroversi Arya Wedakarna, Tolak Ceramah UAS di Bali dan Marah ke Baso A Fung

Senator atau anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) asal Bali, Arya Wedakarna (43 tahun), bukan baru kali ini saja menimbulkan kontroversi. Dia berkali-kali terlibat dalam sebuah masalah hingga kerap dilaporkan ke Badan Kehormatan Dewan (BKD) DPD ataupun kepolisian atas ulahnya.

Dalam catatan sebagaimana dilansir dari Republika.co.id, sosok Arya memang lekat dengan kontroversi. Meski begitu, ia cukup populer dan disenangi masyarakat Pulau Dewata hingga dua kali terpilih sebagai anggota DPD dari Bali periode 2014-2019 dan 2019-2024.

Berikut beberapa rangkuman atas laporan yang dialamatkan kepada Arya yang ketika remaja pernah menjadi cover boy majalah anak muda dan vokalis tersebut.

1. Tolak Kedatangan UAS
Ketua DPP PKB Muhammad Lukman Edy pada 12 Desember 2017 melaporkan Arya ke BK DPD dan kepolisian lantaran diduga melakukan provokasi terkait ceramah Ustadz Abdul Somad. Arya memprovokasi anggota sebuah ormas di Bali untuk menolak kedatangan UAS hingga berusaha memasuki hotel. Namun, Arya saat itu membantah ikut terlibat dalam intimidasi penolakan kedatangan UAS.

2. Mengaku Sebagai Keturunan Raja Majapahit
Aliansi Masyarakat Peduli Bali pernah melaporkan Arya ke Polda Bali pada 21 Januari 2020. Hal itu lantaran Arya dianggap melakukan dugaan pelecehan terhadap sulinggih (pendeta Hindu) dan memalsukan identitas karena mengaku sebagai Raja Majapahit.

I Gusti Agung Ngurah Nyoman Juniartha dan Ida Bagus Susena mempertanyakan keturunan Raja Majapahit dan doa buruk yang diucapkan Arya, hingga harus dilaporkan ke kepolisian.

“AWK dalam videonya yang beredar luas mendoakan agar para sulinggih yang tak benar supaya cepat mati,” kata Ngurah Arta kepada wartawan saat ditemui di Markas Polda Bali kala itu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: