Kemhan Hadirkan RS Jenderal Soedirman, Prabowo: Rumah Sakit Militer Terbesar Buat Layani Rakyat

RSPPN bisa memenuhi kebutuhan sebagai rumah sakit rujukan untuk prajurit TNI dan keluarganya serta bermanfaat bagi masyarakat luas.

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dampingi Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Rumah Sakit Pusat Pertahanan Negara (RSPPN) Panglima Besar Soedirman beserta 25 RS TNI bertempat di RS PPN, Bintaro, Jakarta, Senin (19/2/2024). Foto: Dok. Istimewa

Jakarta, EDITOR.ID,– Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto menyebut Rumah Sakit Pusat Pertahanan Negara (RSPPN) di Jalan Veteran Raya, Jakarta, merupakan RS militer terbesar di Indonesia.

Saat acara peresmian RSPPN di lobi utama rumah sakit, Jakarta, Senin, Prabowo melaporkan langsung kepada Presiden RI Joko Widodo rumah sakit militer itu memiliki layanan kesehatan yang lengkap berikut fasilitas dan alat-alat yang juga modern.

Prabowo menyebut, pembangunan RSPPN Panglima Besar Soedirman terdiri dari 28 lantai dan dilengkapi dengan sejumlah fasilitas yang membuatnya menjadi RS TNI terbesar di Indonesia saat ini.

“RSPPN memiliki fasilitas ruang rawat inap 1.000 tempat tidur, ruang operasi 11 kamar operasi, ruang intensive care/ICU, ICCU, NICU, PICU 90 tempat tidur, dan instalasi gawat darurat (IGD) 55 tempat tidur sehingga akan menjadi rumah sakit terbesar TNI,” kata Prabowo melaporkan kepada Presiden Jokowi saat acara peresmian.

Prabowo mengatakan bahwa layanan kesehatan RSPPN juga mencakup seluruh organ, termasuk di antaranya layanan radiologi yang dilengkapi alat-alat seperti DSA (digital subtraction angiography), MRI 3 Tesla, CT scan, cath (catheterization) laboratory, panorama 360 derajat, dan USG empat dimensi.

Prabowo berharap RSPPN bisa memenuhi kebutuhan sebagai rumah sakit rujukan untuk prajurit TNI dan keluarganya serta bermanfaat bagi masyarakat luas.

Presiden Jokowi dalam sambutannya mengapresiasi pembangunan puluhan rumah sakit yang diinisiasi oleh Kementerian Pertahanan. Pasalnya, keberadaan rumah sakit-rumah sakit tersebut akan bermanfaat bagi negara dan masyarakat.

“Peristiwa pandemi Covid-19 telah mengajarkan kepada kita betapa pentingnya fasilitas kesehatan yg lengkap; rumah sakit dengan kesiapan SDM; dan fasilitas yang memadai untuk mengatasi kondisi-kondisi kedaruratan kesehatan seperti yang telah kita alami. Untuk itu, saya apresiasi pembangunan RSPPN dan 25 RS yang diiniasi oleh Kemhan,” ungkapnya.

Jokowi pun mengapresiasi beragam fasilitas yang tersedia di RSPPN Panglima Besar Soedirman yang disebutnya sebagai fasilitas super modern.

“Tadi, saya lihat di beberapa ruang dan peralatan yang ada betul-betul peralatan yang sangat, super modern. MRI misalnya tadi, saya melihat, MRI itu adalah spek tertinggi, tesla 3 yang bisa melihat dari segala sudut yang kita inginkan. CT scan yang juga bisa melihat dari semua sudut yang kita inginkan. Ruang operasi juga modular yang terintegrasi dan sangat canggih,” pungkas dia.

Founder Sambas Sinergy Khairil Hamzah menyampaikan ucapan Selamat dan Sukses atas peresmian 26 Rumah Sakit Pertahanan Negara (RS PPN) Panglima Besar Jenderal Soedirman.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: