Bus Rosalia Nyungsep di Parit Tol 7 Penumpang Tewas Sopir Ditahan

Jakarta, EDITOR.ID,- Gara-gara sopir mengantuk dan kelelahan, Bus Rosalia Indah keluar jalur ruas Tol dan nyungsep di parit. Akibat kecelakaan tunggal ini 7 penumpang tewas.

Peristiwa terjadi di ruas tol Batang-Semarang arah dari Jakarta ke Semarang.

Peristiwa tersebut terjadi Kamis (11/4/2024), pukul 06.35 WIB.

Sebagaimana dilansir dari detikcom, saat kejadian, bus tengah melaju di jalur A dari arah barat ke timur. Bus kemudian keluar jalan dan masuk ke parit sepanjang 200 meter.

“Pengakuan pengemudi Bus PO Rosalia Indah nopol AD 7019 OA berjalan dari arah barat ke timur, di lajur kiri,” kata Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Satake Bayu, saat dikonfirmasi detikJateng, Kamis (11/4/2014).

Terseret 15 Meter

Kasatlantas Polres Batang, AKP Wigiyadi mengatakan bus terus melaju meski sudah dalam kondisi masuk parit. Jarak antara titik masuk parit hingga bus terhenti membentang sepanjang 150 meter.

“(Supir) Dia ambil jalur dua karena mengantuk langsung masuk ke parit, kurang lebih titik awal masuk (parit) di Km 370+50, titik akhir 370+200, berarti 150-an (meter) terseretnya,” katanya.

7 Orang Meninggal

Bus tersebut memiliki 34 penumpang termasuk sopir dan kondektur.

Sebanyak 7 orang dinyatakan meninggal dunia, 15 orang luka-luka, dan 12 orang lainnya selamat.

Diketahui, 2 korban meninggal merupakan balita. Kondektur bus juga menjadi korban tewas dalam kecelakaan itu.

Kakorlantas Polri, Irjen Pol Aan Suhanan menjelaskan bahwa kecelakaan tunggal melibatkan Bus Rosalia Indah di KM 370 A tol Batang-Semarang.

Akibat laka maut ini 7 orang meninggal dunia. Salah satunya kondektur dan 2 korban meninggal diantaranya masih berusia balita.

“Sementara 17 korban masih dirawat di RSI Weleri sementara 12 orang lainnya selamat,” ujar Aan Suhanan saat press conference di RSI Weleri, Kamis (11/04/2024).

Sopir Diduga Ngantuk

Dugaan sementara kecelakaan terjadi akibat sopir kelelahan dan mengantuk.

Hal itu didapat berdasarkan keterangan saksi dan pengemudi yang mengaku lelah.

“Keterangan dari saksi terutama pengemudi ini mungkin keterangannya adalah dari awal sudah kelelahan jadi kemungkinan, ini kemungkinan terjadi microsleep sehingga terjadi kecelakaan tunggal,” kata Aan.

Sopir Diamankan-Tak Ada Jejak Rem

Saat ini sopir PO Rosalia Indah tersebut telah diamankan untuk dimintai keterangan.

Selain itu, polisi masih melakukan identifikasi untuk mencari penyebab pasti kecelakaan bus Rosalia Indah.

Hasil penyelidikan awal tak menemukan adanya jejak rem di lokasi kejadian.

“Namun fakta di lapangan, di TKP belum ditemukan jejak rem,” ujar Aan di RSI Weleri, Kendal, Kamis (11/4/2024).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: