Viral Video Pria Botak Ngaku “Om Albert” Goda Turis Cantik Korea Ajak ke Hotel, Ternyata Pejabat Kemenhub, Malu-Maluin

Sosok 'Om Albert' Ajak YouTuber ke Hotel: Pejabat Bandara Bernama Asri Damuna

Video Viral Pria Botak Goda Wanita Cantik dan Turis Korsel. Foto Tangkapan Layar Youtube

Jakarta, EDITOR.ID,- Kelakuan dan perilaku oknum pejabat ini sangat memalukan. Ia terekam video sedang “menggoda” seorang wanita cantik yang ternyata turis asal Korea Selatan. Dalam video tersebut terlihat si pejabat mengaku bernama Albert. Bahkan tak sungkan-sungkan sang pria berkepala botak ini menawari wanita, mengajak ke hotel. Videonya viral di media sosial.

Turis cantik yang belakangan diketahui juga seorang Youtuber asal Korea ini mendapat perlakuan tak menyenangkan saat berlibur ke Manado, Sulawesi Utara. Youtuber wanita bernama Jiah itu diajak ke hotel oleh salah seorang pria botak yang mengaku bernama Albert.

Percakapan antara “Om Albert” dengan Wanita Youtuber asal Korea terekam video dan beredar viral di media sosial.

Wanita cantik asal Korsel itu datang ke Indonesia dalam rangka liburan sembari membuat konten tentang aneka ragam kuliner di Indonesia. Saat ia membuat konten untuk menspill sebuah makanan khas Indonesia. Mendadak didatangi dua pria. Sang pria kemudian mengajak bincang-bincang bahkan berdekatan duduknya.

Dalam video terlihat si pria menawari ajakan ke Hotel. Namun ditolak olah wanita cantik asal Korea Selatan ini. Video perbincangan ini viral di media sosial dan memantik kecaman dari netizen dikaitkan dengan penghormatan kepada wanita dan jaga-jaga jika ada hal yang tak berkenan.

Belakangan ketahuan bahwa pria yang kepalanya plontos itu ternyata pejabat Kementrian Perhubungan. Ia adalah Kepala Kantor Unit Penyelenggara Bandar Udara (UPB) Sangia Nibandera Kolaka, Sulawesi Tenggara, bernama Asri Damuna.

Namanya mendadak viral di media sosial setelah mengajak YouTuber wanita asal Korea Selatan (Korsel) ke hotelnya. Dalam interaksinya itu, Asri juga mengaku memiliki nama Albert.

Pertemuan Asri dan YouTuber Korsel itu terjadi di sebuah tempat makan. Awalnya YouTuber perempuan Korsel tengah menyantap makanan seorang diri. Tidak berselang lama, perempuan itu bertegur sapa dengan pengunjung lainnya.

“Manado asli?” kata salah seorang pria dalam video viral seperti dilihat, Jumat (10/5/2024).

“Saya dari Korea,” jawab si YouTuber.

YouTuber Korsel itu lalu ditawari bergabung satu meja dengan Asri Damuna. Keduanya kemudian terlibat percakapan ringan.

Salah seorang rekan Asri lalu bertanya apakah YouTuber Korsel itu bersama teman saat ke Indonesia. YouTuber itu mengaku seorang diri. Di momen ini Asri mengajak berkenalan dan memperkenalkan diri sebagai Albert.

“Aku teman baru. Albert,” ujar Asri.

“Nama saya Jiah,” timpal YouTuber Korsel itu.

Setelah berkenalan itu, Asri kemudian mengajak si YouTuber Korsel ikut ke hotelnya. Namun ajakan itu langsung ditolak perempuan tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: