Tokoh ini Selalu Nomor Satu Capres Pilihan Rakyat dari Hasil Survei Tiga Lembaga

LSI Rilis Hasil Survei Paling Terbaru, Ini Sosok Capres 2024 dengan Elektabilitas Tertinggi, Wow

Jakarta, EDITOR.ID,- Tokoh ini selalu menempati posisi teratas sebagai figur yang akan dipilih rakyat sebagai Calon Presiden 2024 (Capres 2024) dalam Pemilu 2024 berdasarkan hasil survei yang digelar tiga lembaga survei baru-baru ini.

Terkini Lembaga Survei Indonesia (LSI) merilis hasil survei soal elektabilitas sejumlah tokoh yang memiliki peluang sebagai Calon Presiden 2024 (Capres 2024) dalam Pemilu 2024.

Hasilnya? Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo tetap selalu berada di posisi teratas dari hasil survei 10 nama, sementara Anies Baswedan dan Prabowo saling kejar.

Direktur Eksekutif LSI Djayadi Hanan mengatakan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo berada di urutan pertama dalam simulasi 19 nama.

Kemudian di urutan kedua ada Anies Baswedan lalu Prabowo Subianto di urutan ketiga.

“Dalam simulasi 19 nama, seperti biasa masih yang unggul adalah Ganjar Pranowo 27 persen, diikuti Anies Baswedan sekitar 17 persen, lalu Prabowo Subianto 16 persen,” ujarnya, Minggu (22/1/2023).

Sementara untuk simulasi 10 kandidat, elektabilitas Ganjar naik menjadi 29,2 persen.

Kemudian Prabowo naik ke urutan kedua dengan elektabilitas 19,4 persen.

Sedangkan Anies berada di urutan ketiga dengan elektabilitas 16,5 persen.

Untuk simulasi tiga nama, nama Ganjar makin perkasa di urutan pertama dengan elektabilitas 36,3 persen.

Lalu Anies di nomor dua dengan 24,2 persen dan Prabowo di urutan ketiga dengan 23,2 persen.

Adapun survei tersebut berlangsung pada 7-11 Januari 2023 dengan melibatkan 1.221 orang responden.

Ambang batas kesalahan survei kurang lebih 2,9 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen.

Sebelumnya hasil Survei Indikator Politik Indonesia pada akhir 2022 lalu juga menyatakan hal yang sama.

Ganjar kokoh berada di urutan pertama pada simulasi tiga nama capres dengan elektabilitas 35,8 persen.

Lalu Anies menyusul di urutan kedua dengan 28,3 persen, sedangkan Prabowo di urutan ketiga dengan 26,7 persen.

Sedangkan hasil survei capres 2024 yang digelar Poltracking menempatkan sosok Ganjar tetap kokoh di puncak teratas dengan persentase 28,3%, Anies dan Prabowo ‘Beti’

Lembaga survei Poltracking Indonesia merilis hasil survei terkait bakal calon presiden (capres) 2024. Nama Ganjar Pranowo masih menempati posisi teratas, sementara nama Anies Baswedan mengeser nama Prabowo Subianto di nomor urut dua.

Survei Poltracking ini dilakukan pada 21-27 November. Survei dilakukan menggunakan metode multistage random sampling dengan responden 1.220.

Responden merupakan warga yang sudah memiliki hak pilih, berusia 17 tahun ke atas, atau sudah menikah. Margin of error +- 2,9% dengan tingkat kepercayaan 95%. Survei dilakukan dengan tatap muka langsung.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: