Prabowo Siang Ini Akan Temui Para Mantan Jenderal di Persatuan Purnawirawan Polri

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto akan bersilaturahmi dengan Persatuan Keluarga Besar Purnawirawan Polri pada Senin (15/5/2023) siang ini.

Prabowo Subianto

Jakarta, EDITOR.ID,- Demi memuluskan rencananya maju sebagai Calon Presiden (Capres) 2024, Prabowo Subianto terus menggelar silaturahmi dengan para elite. Setelah menemui Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto dan rencananya akan sowan ke mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), siang ini Prabowo mendekati elit kepolisian yakni para Purnawirawan atau para mantan jenderal.

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto akan bersilaturahmi dengan Persatuan Keluarga Besar Purnawirawan Polri pada Senin (15/5/2023) siang ini.

Hal ini dibenarkan oleh Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Budisatrio Djiwandono. “Ya, betul,” kata Budi sebagaimana dilansir dari CNNIndonesia.com.

Berdasarkan surat undangan, pertemuan itu akan digelar pada pukul 12.00 WIB di Kantor Pengurus Persatuan Purnawirawan Polri, Jalan Darmawangsa III, Nomor 2 Jakarta Selatan.

“Senin, 15 Mei 2023 pukul 12:00 WIB. Persatuan Keluarga Besar (Purn) Polri akan menerima silaturahmi Prabowo Subianto di Kantor PP Polri Pusat,” tulis undangan tersebut.

Sebelumnya, Prabowo telah mendeklarasikan diri sebagai bakal calon presiden dari Partai Gerindra. Kini, Gerindra tergabung di Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR) bersama PKB.

Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) disebut sepakat dengan Partai Gerindra, untuk secara resmi mengusung Prabowo Subianto sebagai calon presiden di Pemilu 2024.

Hal ini ditegaskan langsung Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin selepas mengunjungi rumah Wakil Presiden ke-9 RI, Hamzah Haz di Jalan Tegalan, Matraman, Jakarta Timur, Kamis (11/5).

Menurutnya, saat ini koalisi besar sedang mendiskusikan terkait siapa figur calon presiden dan calon wakil presiden yang akan diusung.

Selain itu, Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani menyebut PBB pimpinan Yusril Ihza Mahendra juga akan segera mendeklarasikan dukungan kepada Prabowo. Sekjen PBB Afriansyah Noor pun tak menampik ketika ditanyai peluang PBB segera merapat ke KKIR.

“Pembicaran itu sudah mulai ada. Mudah-mudahan dalam waktu yang tidak terlalu lama lagi, PBB akan segera deklarasikan dukungannya terhadap Pak Prabowo,” ucap Muzani di Kantor KPU RI, Sabtu (13/5/2023).

Lembaga survei Politika Research & Consulting dalam survei yang dilakukan pada 1 April hingga 18 April 2023 menempatkan Prabowo Subianto diurutan tertinggi dalam kategori Popularitas dan Elektabilitas Capres.

Dalam Simulasi 3 Nama Capres, elektabilitas Prabowo menduduki posisi teratas ketimbang dua nama capres lainnya yakni Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan. Dalam kategori Simulasi 3 nama Capres itu, elektabilitas Prabowo sebesar 35,6%, disusul Ganjar dengan poin 29,4% kemudian Anies 25,2%.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: