Malam Mencekam di Markas Kejagung, Teror Drone Hingga Sirine, Mobil PM dan Brimob Saling Berhadapan

Adakah Situasi Mencekam ini Ada Kaitannya dengan Kasus Besar yang Sedang Ditangani Kejaksaan Agung Melibatkan Orang Kaya dan Tokoh Penting?

Kantor Kejagung Didatangi Sejumlah Pria Berambut Cepak naik Motor Trail. Namun Kedatangan mereka Dicegat Polisi Militer atau Provost Marinir TNI AL yang Menjaga Kantor Kejagung Foto Cuplikan Twitter atau X

Jakarta, EDITOR.ID,- Malam mencekam terjadi di markas Kejaksaan Agung (Kejagung). Institusi penegak hukum yang sedang menangani kasus mega korupsi triliunan ini diduga mengalami teror pada Senin (20/5/2024) malam dan Selasa malam (21/5/2024). Kantor Kejagung didatangi puluhan konvoi motor trail aparat berseragam hitam-hitam dan satu mobil anti huru hara.

Mereka berkeliling memutari kantor Kejagung sambil membunyikan lampu strobo dan sirine. Sementara drone mencurigakan terlihat terbang di langit diatas halaman markas Kejagung.

Namun pengamanan kantor Kejagung sudah diantisipasi sejak dini lebih diperketat gara-gara peristiwa yang sama sehari sebelumnya atau pada Senin (20/5/2024) malam. Aparat keamanan yang menjaga Kantor Kejagung langsung sigap.

Begitu 4 mobil hitam diduga Brimob melintas, dua Mobil PM yang semula parkir di sisi dalam gerbang, langsung maju ke sisi luar gerbang. Ujungnya mobil PM berhadap-hadapan dengan mobil Brimob.

Dugaan itu muncul berdasarkan sebuah video yang beredar di kalangan wartawan pada Selasa, 21 Mei lalu. Pernyataan itu langsung membuat wartawan bergegas dari koridor Gedung Kartika Kejaksaan Agung menuju lapangan di depannya. Mereka melihat ada drone terbang diatas kawasan kantor Kejagung.

Selasa Mencekam, Mobil PM Berhadapan dengan Brimob

Kantor Kejagung Selasa (21/5/2024) malam kembali mencekam! Sekitar jam 22:45 WIB dari arah barat, tiba-tiba muncul empat mobil hitam diduga Brimob melintas di depan gerbang Kejaksaan Agung Jalan Bulungan. Sepersekian detik mereka berhenti dan membunyikan strobo. Sehari sebelumnya atau tepatnya Senin (20/5/2024) peristiwa serupa juga terjadi. Puluhan motor trail dan mobil anti huru hara konvoi berkeliling di sekitar Kantor Kejagung.

Puluhan pria berseragam hitam-hitam naik motor trail mengelilingi Kantor Kejagung menghidupkan lampu Strobo dan Sirine. Juga ada Mobil Anti Huru Hara Lapis Baja Foto Cuplikan Twitter atau X

Namun pada Selasa malam itu terlihat enam mobil dinas PM dari Angkatan Laut (AL) menjaga Kantor Kejaksaan Agung. Mobil PM Marinir standby di gerbang sebelah barat kompleks Kejagung yang berada di Jalan Bulungan. Menjelang tengah malam, pun ramai sejumlah personel kepolisian dengan berpakaian preman berjaga-jaga di depan jalan Bulungan.

Tambahan pengamanan juga tampak dikerahkan dari berbagai unsur, termasuk Polsek Kebayoran Baru. Sebab mobilnya tampak terparkir pula di pinggir jalan depan gerbang Kejaksaan Agung. Puluhan anggota tak berseragam juga tampak menyebar di sekitar di sekitar Jalan Bulungan pada malam itu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: