Jusuf Kalla Secara Terbuka Dukung Anies-Imin di Pilpres 2024

Wakil Presiden Ke-10 dan Ke-12 M Jusuf Kalla (JK) bersama bacapres Koalisi Perubahan, Anies Rasyid Baswedan dan Jubir Sudirman Said.

Wakil Presiden Ke-10 dan Ke-12 M Jusuf Kalla (JK) bersama bacapres Koalisi Perubahan, Anies Rasyid Baswedan dan Jubir Sudirman Said.

Jakarta, EDITOR.ID,- Mantan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla atau JK akhirnya buka-bukaan resmi mendukung pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar ‘AMIN’ dalam Pilpres 2024. Dukungan JK terhadap Anies-Imin ‘AMIN’ disampaikan pada Selasa (19/12/2023). Sebelumnya JK sempat didekati kubu Ganjar dan Prabowo. Beberapa waktu silam mereka bersilaturahmi ke JK.

Namun JK ternyata tetap melabuhkan pilihannya ke Anies Baswedan. JK menilai pasangan AMIN merupakan pemimpin yang tepat untuk Indonesia ke depan.

“Karena merasa punya tanggung jawab moral agar rakyat tidak salah dalam memilih pemimpin yang akan memimpin Indonesia dalam 5 tahun ke depan, maka Selasa (19/12/2023) di Makassar, M. Jusul Kalla menyampaikan secara terbuka jika dirinya memilih Anies Baswedan yang berpasangan dengan Muhaimin Iskandar,” kata Juru Bicara JK, Husain Abdullah dalam keterangannya, Selasa (19/12/2023).

Husain menjelaskan bahwa selama ini JK menyampaikan bahwa ia netral. Meski begitu, wapres RI ke-10 dan 12 itu mengaku tetap punya pandangan politik.

“Pak JK tentunya memiliki pilihan politik. Dan berdasarkan track record Anies Baswedan yang ia ketahui, Pak JK berkeyakinan jika Anies adalah orang yang tepat memimpin Indonesia ke depan. Bagi JK yang dua priode menjabat sebagai Wapres RI untuk dua presiden berbeda, Anies adalah murid politiknya,” terangnya.

Anies dinilai memiliki keluasan pengetahuan, pengalaman, kejujuran, serta integritas. Eks Gubernur DKI Jakarta itu dianggap memiliki keunggulan di aspek-aspek tersebut.

Karakter pemimpin tak pemarah

Husain melanjutkan, JK tidak ingin mengomentari calon lainnya. Tetapi dirinya memberikan edukasi dan tips memilih presiden agar rakyat memilih yang etikanya baik, tidak pemarah, dan jika dikritik terbuka serta bisa menerima dan tenang.

Cak Imin Bergembira Didukung JK

Cawapres Muhaimin Iskandar atau Cak Imin mengaku bergembira atas adanya dukungan resmi. Imin menyebut sempat khawatir terhadap pilihan politik JK.

“Pak JK, hari Senin sempat kita khawatir karena lama enggak ada keputusan dari beliau, jadi membahagiakan sekali kita tunggu-tunggu karena saya khawatir berubah,” kata Cak Imin kepada wartawan, Selasa (19/12/2023) malam.

Cak Imin menyebut, dukungan JK untuk AMIN dinilai mendorong semangat Anies dan ia dalam kontestasi politik tahun depan. Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu juga mengatakan bahwa dukungan JK bisa memperkuat suara pemilih di berbagai wilayah di Indonesia.

“Alhamdulillah itu jadi semangat saya, semangat Mas Anies, tentu Pak JK ini biasanya kalau sudah menentukan pilihan akan mampu menggerakkan terutama seluruh kekuatan yg dimiliki Pak JK, baik di Jawa maupun di luar Jawa,” tutur dia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: