Bu Mega Nyanyi dan Joget Diatas Panggung Bersama Grup Band Rock Slank, Disaksikan Ribuan Massa

Capres Ganjar Pranowo tiba di Lapangan Tegallega, Bandung, Jawa Barat. pukul 10.35 WIB, undangan lainnya. moment menarik dalam kampanye akbar itu. Selain penampilan Ganjar, Atikoh dan Alam yang menyanyikan lagu berjudul Rumah Kita, moment Kaka Slank yang berhasil menarik Megawati Soekarnoputri untuk bernyanyi dan berjoget bersama juga menambah meriah suasana.

Tegallega, Bandung, EDITOR.ID – Ada moment menarik dalam kampanye akbar pasangan Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden Nomor Urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD belum lama ini. Momen langka tersebut terjadi manakala Kaka Slank berhasil menarik Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri terlihat asyik bernyanyi dan berjoget bersama Grup Bank Rock Slank.

Momen ini disaksikan ribuan massa PDIP dan pendukung Ganjar Pranowo. Paslon Ganjar-Mahfud menggelar acara kampanye di

Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri diketahui terlihat asyik berjoget diatas panggung dan berbaur dengan ribuan massa pendukung paslon Ganjar-Mahfd MD. Mega joget bersama grup band Rock, Slank.

Massa ganjaris sekaligus Slankers mengikuti jejak ganjaris maupun Slankers Bali. Masyarakat hadir membludak memenuhi Tegallega, Bandung. Kehadiran Grup rock musik Slank bikin heboh “Hajatan Rakyat” Ganjar di Kota Kembang itu, Slankers; “Orang Baik Pilih Orang Baik,” teriaknya.

Setelah grup rock musik Slank mendeklarasikan diri mendukung capres cawapres nomor urut 03, Pasangan Capres-Cawapres nomor urut tiga Ganjar Pranowo-Mahfud,  mulai melakukan rangkaian kampanye akbar pada Pilpres 2024.

Capres nomor urut 03 Ganjar Pranowo mulai melakukan rangkaian kampanye akbar pada Pilpres 2024. Ganjar memilih Bandung, Jawa Barat sebagai titik pertama kampanye akbar dengan tajuk ‘Hajatan Rakyat”.

Capres Ganjar Pranowo tiba di Lapangan Tegallega, Bandung, Jawa Barat. pukul 10.35 WIB. Ganjar didampingi sejumlah elite partai pendukung. Termasuk Ketua Umum PDIP sekaligus mantan Presiden RI ke-5, Megawati Soekarnoputri, Ketua TPN, TPD dan tamu undangan lainnya.

Keduanya tiba berbarengan bersama Ketum PPP Mardiono hingga Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto. Setelah sampai panggung, Megawati yang memakai pakaian hitam langsung menyapa para pendukung.

Selain para politikus, keluarga Ganjar juga hadir. Termasuk istrinya Siti Atiqoh dan putranya, Alam Ganjar.

Turut hadir di lokasi ketua umum Plt Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhamad Mardiono, Ketum Partai Hanura Oesman Sapta Odang (OSO), Menteri Pendayagunaan Perempuan dan Perlindungan Anak Bintang Puspayoga, Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo-Mahfud Md, Arsjad Rasjid, Wakil Ketua TPN Jenderal (Purn) Andika Perkasa.

Acara itu juga dimeriahkan oleh artis, seniman, budayawan, musisi baik lokal maupun nasional. Hadir dalam acara itu Slank, PAS Band, Naff, Ipang Lazuardi, Bimbo, Jamrud, Kuburan Band, Dead Squad, Amanda Caesa, Andi /rif, Sisitipsi, Kiky Syarah, Andre Hehanusa, Konco Maker dan artis lainnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: