Pimpinan Ponpes Al Zaytun Tolak Bertemu MUI, Ada Apa?

Lembaga MUI, menurut Firdaus, menyesalkan sikap Panji Gumilang yang menolak bertemu dengan tim dari MUI Pusat. Menurutnya, Panji Gumilang hanya ingin bertemu dengan tim investigasi bentukan Pemprov Jabar.

Panji Gumilang

Jakarta, EDITOR.ID,- Pemimpin Ponpes Al-Zaytun Syech Panji Gumilang akhirnya memenuhi panggilan untuk pemeriksaan kontroversi pesantrennya di Pemerintah Propinsi Jawa Barat. Namun, Panji Gumilang menolak bertemu dengan tim dari Majelis Ulama Indonesia (MUI). Entah kenapa?

Ketua Tim Peneliti Ma’had Al-Zaytun MUI, Firdaus Syam, menyesalkan sikap pemimpin Ponpes Al-Zaytun Panji Gumilang yang menolak bertemu tim dari MUI. Lembaga MUI turut hadir di Gedung Sate Bandung saat tim investigasi Pemprov Jabar bertemu Panji Gumilang.

“Kami mencoba marwah dari aqidah islamiyah, oleh karena itu kami sampaikan yang pertama kami berdiri di tempat ini memberikan apresiasi kepada Pemprov Jabar dengan adanya satgas sebagai upaya langkah-langkah dalam rangka mengatasi permasalahan ini,” kata Firdaus seperti dilansir detikJabar, Jumat (23/6/2023).

Lembaga MUI, menurut Firdaus, menyesalkan sikap Panji Gumilang yang menolak bertemu dengan tim dari MUI Pusat. Menurutnya, Panji Gumilang hanya ingin bertemu dengan tim investigasi bentukan Pemprov Jabar.

“Kami dari MUI menyatakan sangat menyayangkan, menyesalkan karena Panji Gumilang tidak bersedia bertemu dengan atau menghindari MUI. Kita ketahui bahwa MUI ini adalah lembaga bukan hanya legal tapi juga kehadirannya itu diakui oleh negara,” papar Firdaus

Lebih lanjut Firdaus mengungkapkan bukan kali ini saja Panji Gumilang menolak bertemu dengan MUI Pusat. Panji Gumilang juga ogah menjawab langsung pertanyaan dari tim investigasi Pemprov Jabar soal Ponpes Al-Zaytun.

“Bahkan kemarin juga kami sudah ke Indramayu untuk bisa bertemu tapi memang tidak direspons, kami pernah mengirim surat beberapa hari yang lalu juga sampai sekarang tidak ada pertemuan untuk tabayun dan hari ini kami datang dari Jakarta juga ditolak,” ujar Firdaus.

Panji Gumilang terlihat irit bicara saat meninggalkan Gedung Sate, Bandung setelah memenuhi panggilan tim investigasi. Panji keluar dari Ruang Rapat Manglayang sekitar pukul 17.40 WIB. Dia keluar setelah sekitar 100 menit bertemu dengan tim investigasi.

“Semuanya sudah selesai,” ucap Panji Gumilang.

“Bagus, bagus,” sambung Panji Gumilang saat ditanya terkait hasil pertemuan.

Panji tak menjelaskan apa saja isi pertemuan itu. Dia kemudian menaiki mobil dan meninggalkan Gedung Sate. (tim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: