17 Tahun Ngurus Narkoba, Kini Deputi Pencegahan BNN

Berkecimpung dalam penanganan kasus narkoba, sambung Anjan, memiliki banyak tantangannya malah tidak mudah, karena yang dihadapi bukan perkara kecil dan bukan hanya wilayah nusantara namun skalanya internasional. Jaringan di luar negeri sangat kuat, dan Indonesia menjadi sasaran pemerasan barang haram.

“Narkoba itu memiliki jaringan yang kuat mulai jaringan di dalam negeri hingga luar negeri. Nah ini tugas yang tidaj mudah dalam penangannya,” ujar tiga bersaudara dan sebagai laki-laki tertua dikeluarga, satu kakak perempuan dan satu adik lelaki yaitu Kombes Urip Widodo Densus 88.

Meski tantangannya sangat berat, namun tetap dijalani dengan serius.

“Jika tidak korban penyalahgunaan narkoba di Indonesia jumlahnya semakin meningkat,” ungkap Anjan yang berwajah ramah, tegas, penuh keakraban dan penuh kharisma.

Meski tugas yang dihadapi sangat berat, namun Brigjen Anjan tetap menjalani hobbinya Terjun Payung serta Diving.

“Ya sekedar hobi juga untuk menghilangkan kepenatan kesibukan kerja,” kata Anjan yang sudah banyak prestasi yang diterima beliau selama menjadi Polisi termasuk Jabatan dan sekaligus penugasan ke luar Negeri. (tim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: