Sekretaris Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Bambang Wuryanto mengatakan ada anggota Dewan dan staf partai banteng yang positif Covid-19. Anggota DPR dari PDIP itu ialah Abidin Fikri yang bertugas di Komisi Kesehatan.
Abidin tak merespons pesan dan panggilan Tempo. Bambang membenarkan jika Fraksi PDIP disebut tak mengumumkan hasil uji usap itu. “Jangan membuat takut publik,” kata dia.
Sementara itu beredar juga kabar bahwa Sekda DKI Saefullah dan Wali Kota Jakarta Barat Uus Kuswanto positif virus corona. Hal ini dibenarkan oleh Gubernur DKI Anies Baswedan.
“Kita berharap mudah-mudahan cepat pulih,” kata Anies di Balai Kota Jakarta, Sabtu (12/9/2020).
Anies mengungkapkan keduanya merupakan pasien positif tanpa gejala. Namun, Anies tidak mengungkapkan di mana keduanya dirawat.
“Tapi tanpa gejala. Tanya Ibu Kepala Dinas (Kesehatan) saja,” pungkasnya.
Sebagaimana diketahui, ada 7 orang pejabat pemerintah provinsi DKI Jakarta sudah terlebih dahulu dinyatakan positif Covid-19. Hal ini diketahui berdasarkan tes swab yang dilakukan selama beberapa pekan terakhir. (tim)