Raden Tedi : Nilai Nilai Pancasila Harus Terus Digaungkan

EDITOR.ID, Bandung – Anggota DPRD Jawa Barat dari fraksi PAN, Raden Tedi tegaskan bahwa Peringatan Hari Lahir Pancasila perlu kembali dihidupkan.

Tedi menilai bahwa setiap tahun Hari Lahir Pancasila perlu diperingati dengan kegiatan-kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan pemahaman terhadap nilai-nilai Pancasila.

“Karena jika tidak akhirnya Pancasila dilupakan, dan sudah pasti ideologi lain masuk. Akhirnya paham radikalisme subur,” ujar Radem Tedi, Jumat 2 Juni 2023.

Bukan hanya itu, terkait pembelajaran di sekolah, Pancasila jangan hanya sekedar hafalan, tapi harus diajarkan juga dan dibiasakan bagaimana mengimplementasikannya.

Menurutnya ini sangat penting dan harus diterapkan sejak kecil terkait implementasi pancasila ini jangan hanya sekedar teori.

“Di sekolah, Pancasila tak sekedar teori, tapi bagaimana mengimplementasikannya. Pancasila masuk dalam proses belajar mengajar,” kata Tedi.

Sementara saat ini sudah banyak anak-anak muda yang jangankan tahu cara mengimplementasikannya, mengingat hari lahirnya pun mungkin saat ini banyak yang tidak tau.***

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: