Para Istri Purnawirawan AKABRI 83 Kunjungi Gria Lansia di Malang, Hibur Mbah Putri dan Mbah Kakung

Para istri purnawirawan TNI Angkatan Laut (TNI AL) dari Akabri Angkatan 1983 yang tergabung dalam Charity Mrs Navy 83 (CMN 83) melaksanakan kegiatan sosial dengan mengunjungi Gria Lansia, di Griya Lansia Khusnul Qatimah, Desa Wajak, Kabupaten Malang, Jawa Timur.

Jakarta, EDITOR.ID,- Para istri purnawirawan TNI Angkatan Laut (TNI AL) dari Akabri Angkatan 1983 yang tergabung dalam Charity Mrs Navy 83 (CMN 83) melaksanakan kegiatan sosial dengan mengunjungi Panti Jompo, di Griya Lansia Khusnul Qatimah, Desa Wajak, Kabupaten Malang, Jawa Timur. Kegiatan ini dipimpin istri mantan Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Ade Supandi, Ny Endah Ade Supandi.

Kegiatan sosial digelar pada Jumat 21 Juni 2024. Charity Mrs Navy 83 adalah perkumpulan atau komunitas ibu-ibu, para istri Purnawirawan TNI Angkatan Laut , AKABRI Laut 1983 yang disingkat CMN 83. Wadah komunikasi antara istri Purnawira TNI AL ini berdiri pada tanggal 23 Februari 2021.

Perkumpulan Komunitas CMP 83 merupakan kegiatan sosial. Para anggota memiliki kepedulian kepada para keluarga besar Akabri 83/ Morokatdga, masyarakat sekitar yang membutuhkan dan Yayasan Sosial seperti Panti Asuhan, Panti Werdha.

Kedatangan rombongan Charity Mrs Navy yang dipimpin Ny Endah Ade Supandi sebagai Pembina dan Ketua Ny Tati Arie Sudewo, disambut hangat oleh ketua Griya Lansia yang diwakili oleh pengasuh Panti, Bapak Nurhadi.

Menurut Ny Endah Ade Supandi, Gria Lansia ini dihuni oleh 143 lansia yang terdiri dari para bapak dan ibu lansia. Semua penghuni, merupakan Lansia terlantar dari perantauan yang tidak punya keluarga, sehingga perlu campur tangan dinas sosial untuk meningkatkan kualitas hidup, kesejahteraan dan terpenuhinya kebutuhan dasar lanjut usia.

Panti Jompo ini lanjutnya, juga menyediakan pelayanan dan perawatan agar para lanjut usia dapat lebih mudah menjalani kehidupan sehari-hari, dan agar lansia merasa aman, tentram dalam menjalani usia tua.

Para istri Purnawirawan Akabri 83 menggelar silaturahmi dengan penghuni Griya Lansia. Acara diisi dengan kunjungan ke fasilitas Panti Sosial dan berdialog dengan para penghuninya.

“CMN membawa oleh-oleh untuk Mbah Putri n Mbah Kakung” (Kami menyapa penghuni Panti), Sembako, Beras, dan membagikan roti,” ujar Ny Endah disela-sela kunjungan.

“Semoga kegiatan sosial CMN kali ini, menjadikan berkah untuk sesama,” lanjut Ibu Endah. (tim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: