Menanggapi isu tersebut, Direktur Eksekutif Parameter Politik Indonesia Adi Prayitno mengatakan, jika Projo benar memiliki kekuatan untuk mendukung salah satu pasangan calon, mereka harus berani untuk mendirikan parpol.
Tidak heran jika isu Projo menjadi parpol berhembus kencang karena selama ini dianggap sebagai salah satu relawan yang kerap disebut rasa partai. Projo dianggap dekat dengan Jokowi dan juga sudah lama mendukung Jokowi dalam pemerintahan. Dua hal ini disebut menjadi modal politik Projo menjadi parpol.
Jika Projo dapat menjadi parpol, maka bukan hanya dapat mendorong pencalonan kandidat, melainkan juga akan menjadi instrumen agar jokowi dapat soft landing di akhir masa jabatan. Selain itu, tentunya sebagai ajang pembuktian bahwa Projo sebenarnya mempunyai kekuatan politik dan juga punya dukungan nyata. (tim)